Sempena Hardiknas, 20 Tokoh Pendidikan di Kuansing Terima Penghargaan
RIAUMANDIRI.CO - Plt Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Suhardiman Amby menyerahkan penghargaan kepada 20 tokoh pendidikan Kuansing usai melaksanakan upacara Hari Pendidikan Nasional Hardiknas) tahun 2022 pada Jumat pagi (13/5/2022)
Pada kesempatan itu, Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby sebagai inspektur upacara dalam amanatnya membacakan pidato resmi menteri pendidikan Indonesia.
"Selama dua tahun terakhir, banyak sekali tantangan yang harus kita hadapi bersama, yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Bahkan, kita mungkin tidak pernah membayangkan bahwa kita semua dapat mengatasinya," ungkapnya
"Hari ini, saudara-saudariku, adalah bukti. Bukti bahwa kita jauh lebih tangguh dari semua tantangan, lebih berani dari rasa ragu dan tidak takut untuk mencoba. Kita tidak hanya mampu melewati, tetapi berdiri di garis depan untuk memimpin pemulihan dan kebangkitan," jelasnya
"Di tengah hantaman ombak yang sangat besar, kita terus melautkan kapal besar bernama Merdeka Belajar, yang di tahun ketiga ini telah mengarungi pulau-pulau di seluruh Indonesia," tambahnya lagi
Diketahui, Hardiknas jatuh pada Senin, 2 Mei 2022 dengan tema “Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar”.
Berhubung pada 2 Mei 2022 bertepatan dengan Idulfitri 1443 Hijriah dan diikuti cuti bersama. Maka, Kemendikbud membuat keputusan untuk mengundur pelaksanaan memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2022 pada Jumat tanggal 13 Mei
Aturan ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor 28254/MPK/TU.02.03/2022 tertanggal 22 April 2022 tentang Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas 2022.