Arus Mudik Macet, Plt Bupati Kuansing Beri Kompensasi 3 Hari Boleh Tak Masuk
RIAUMANDIRI.CO - Hari ini, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintahan Kabupaten Kuantan Singingi masuk kerja setelah libur Idulfitri 1443 H.
Hal ini ditandai dengan pelaksanaan apel bersama yang dipimpin oleh Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby di Perkantoran Bupati Kuansing pada Senin (9/5/2022)
Meski terhitung hari ini kembali masuk kerja, Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby memberikan kompensasi waktu selama 3 hari kedepan kepada Staff untuk tidak masuk selama masih dalam perjalanan mudik
Pasalnya, sebagian dari ASN Pemkab Kuansing masih melakukan arus balik mudik lebaran yang mengalami kemacetan di jalan.
"Ketidakhadiran selama 3 haripun tidak akan berpengaruh kepada tunjangan TPP mereka," jelasnya
Akan tetapi, untuk memastikan tingkat kehadiran ASN Suhardiman Amby memerintahkan setiap OPD terkait melaksanakan absensi Pegawainya masing-masing.
"Kepala OPD untuk menjalankan absen, dan kepada ASN yang masih dalam arus balik akan di beri waktu selama 3 hari kedepan dikarena pada tahun ini arus mudik dan balik sangat padat," ujar Suhardiman Amby.
"Tidak dikaitkan dengan capaian TPP, namun yang paling penting kita harus meningkatkan etos kerja", pungkasnya
Diketahui, pasca apel bersama orang nomor satu di Kuansing itu, ia langsung mengumpulkan seluruh kepala OPD Kuansing untuk memberikan arahan dan menerima laporan progres kinerja kedepan.
Tak hanya itu, juga sekaligus halal bihalal pimpinan dengan para kepala OPD.