Gempa Bumi M 5,1 Guncang Melonguane Sulawesi Utara
RIAUMANDIRI.CO - Gempa bumi dengan magnitudo (M) 5,1 mengguncang wilayah Melonguane, Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara (Sulut).
Gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
Dilansir Detik.com, berdasarkan situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa ini terjadi pada pukul 11.01 WIB, Sabtu (26/3/2022). Pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer.
"Tidak berpotensi tsunami," demikian keterangan BMKG di situsnya.
Titik gempa berada di koordinat 3,46 Lintang Utara dan 126,96 Bujur Timur. BMKG meminta warga waspada terhadap adanya gempa susulan.
"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," kata BMKG.
Belum ada informasi ada-tidaknya kerusakan ataupun korban akibat gempa ini.