Warga Riau Sulit Dapatkan Vaksin Covid-19, Satgas: Bukan Salah Kita, tapi Pusat
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Masyarakat Kota Pekanbaru mengeluhkan sulitnya mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis pertama.
"Udah coba cari info ke sana kemari yang menyediakan vaksin tahap pertama. Udah coba datang ke tempatnya juga. Ikut nungguin dari jam 5 subuh di Polda, ikut ngantri juga sama yang lain, bener bener ramai. Cuma pas petugasnya datang, lagi-lagi katanya vaksin tahap pertama kosong dan enggak tahu kapan bisa ada lagi," ucap Warga Pekanbaru, Dienelda kepada Haluan Riau, Minggu (25/7/2021).
"Pas ke Polda kan habis vaksin tahap pertama. Disuruh ke bus keliling, tapi bus keliling lebih utamain vaksin tahap 2," sambungnya
Dikatakan Dien, meski ada beberapa tempat yang bisa didatangi untuk vaksin, yaitu melalui formulir pendaftaran website Poltekkes, tetapi ia tetap merasa kesulitan. Sebab websitenya memakai sistem buka tutup.
"Websitenya pakai sistem buka tutup. Kuotanya juga cuma 100 per hari. Udah stay di websitenya dari jam yang sudah ditentukan, tapi tidak semudah itu bisa dapat kuotanya. Udah coba scroll terus untuk memperbaharui halaman, tiba-tiba webistenya tutup. Pas udah bisa ngisi google formnya, terus ngisi data-datanya, pas dikirim malah balik ke halaman awal. Dan itu terjadi sampai 3 kali, endingnya malah enggak dapat apa-apa," tuturnya.
Diungkapkan Dien sertifikat vaksin saat ini sangat dibutuhkan. Ia berharap semoga pemerintah menyediakan stok vaksin lebih banyak. Sebab masih ada sebagian masyarakat yang belum mendapatkan kesempatan vaksin.
"Padahal untuk saat ini sertifikat vaksin sangat dibutuhkan buat ngurus hal-hal yang berkaitan dengan pemerintahan, untuk perjalanan ke luar provinsi juga. Pemerintah nyuruh kita buat vaksin, harusnya stoknya bisa disediakan lebih banyak lagi. Apalagi sekarang sudah banyak yang mau dan sadar bahwa vaksin itu penting. Tapi ya gitu, pas masyarakat sudah mau ikut aturan pemerintah, malah stok ketersediaannya kurang," tutupnya.
Sementara itu, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Riau, Indra Yopi mengatakan masih menunggu distribusi vaksin Covid-19 dari pemerintah pusat untuk dibagikan kepada masyarakat Riau.
"Belum tahu, vaksin belum datang dari pusat. Kita belum bisa memastikan. Masalahnya bukan di kita tapi ketersedian vaksin di pusat. Kita sudah minta berkali-kali. Jadi kemungkinan besar dipertengahan minggu atau akhir minggu ini datang vaksin lagi untuk vaksin pertama. Tetapi saya belum bisa memastikan," ucapnya.