Kepulauan Meranti Ternyata Miliki Objek Wisata Menjanjikan, Tasik Anak Penyagun

Kepulauan Meranti Ternyata Miliki Objek Wisata Menjanjikan, Tasik Anak Penyagun

RIAUMANDIRI.CO, MERANTI ---- Kabupaten Kepulauan Meranti ternyata memiliki potensi keindahan alam yang cukup menjanjikan. Di antaranya objek wisaya Tasik Anak Penyagun.

Terletak di Desa Penyagun Kecamatan Rangsang, objek wisata ini belum terkelola dengan baik, karena tidak didukung infrastruktur pendukung.

Padahal, pesona Tasik Anak Penyagun yang berada di tengah hutan ini sungguh luar biasa. Sayang untuk dapat menikmati keindahannya pengunjung harus menempuh perjalanan sejauh 2 Km dengan berjalan kaki menunju ke tengah hutan. 


Namun, Pemerintah setempat kini sedang berusaha membangun sarana dan prasarana pendukung agar objek wisata ini mudah diakses sehingga dapat menggaet minat wisawatan berkunjung.

"Ke depan saya minta kepada semua pihak khususnya Kecamatan, Dinas Pariwisata dan PU untuk bersinergi menyiapkan infrastruktur pendukukung untuk membangun objek wisata ini," ujar Wakil Bupati Kepulauan Meranti H. Asmar, saat meninjau objek wisata tersebut belum lama ini.

Pengembangan objek wisata ini diyakini dapat turut menggerakkan ekonomi masyarakat sekitar.***