Soal Blok Rokan, Mantan Gubernur Sumsel: Terpenting....

Soal Blok Rokan, Mantan Gubernur Sumsel: Terpenting....

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU -- Ketua Panitia Kerja Migas Komisi VII DPR RI, Alex Noerdin mengatakan, jika peralihan Blok Rokan dari PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) ke PT Pertamina mendapat dukungan pemerintah daerah akan berjalan lancar.

Terpenting, kata mantan Gubernur Sumatra Selatan ini, dari peralihan tersebut dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Riau dan Republik Indonesia.

Hal itu disampaikan Alex saat pertemuan Panitia Kerja Migas Komisi VII DPR RI dengan Pemprov Riau di Pekanbaru, belum lama ini.


Lanjut Alex Nurdin, dalam pertemuan itu pihaknya telah mendengarkan langsung keinginan daerah dan tokoh masyarakat dan adat terkait keterlibatan dalam pengelolaan Blok Rokan. 

"Jadi sudah bisa kami simpulkan. Nanti apa yang menjadi keinginan daerah bisa disingkronisasikan dengan kepentingan daerah," kata Alex Noerdin. 

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dengan Panja Migas Komisi VII DPR RI telah membahas soal Blok Rokan sebelum dikelola penuh PT Pertamina pada 9 Agustus mendatang, Selasa (9/3/2021) di Gedung Daerah Pekanbaru.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Riau H Syamsuar, menyampaikan aspirasi pemerintah daerah, termasuk aspirasi tokoh masyarakat dan adat terkait alih kelola Blok Rokan kepada Panja Migas Komisi VII DPR RI.***