Lapor Pak Bupati: Pelajar di Minas Barat Masih Ada Belajar Pakai Pelita

Lapor Pak Bupati: Pelajar di Minas Barat Masih Ada Belajar Pakai Pelita

RIAUMANDIRI.CO, Siak - Di Kabupaten Siak Provinsi Riau, tepatnya di Dusun Batu Bosa Desa Minas Barat Kecamatan Minas ternyata masih ada sejumlah warga yang belum menikmati akses jaringan listrik dari PLN.

Hal tersebut dikatakan salah seorang warga setempat bernama Ucok Ginting melalui unggahan di akun media sosial Facebook miliknya.

Lewat unggahan tersebut, dia berharap kepada Pemerintah Kabupaten Siak dalam hal ini Bupati Siak terpilih Alfedri, agar merealisasiakan akses jaringan listrik PLN ke seluruh rumah warga Dusun Batu Bosa, Desa Minas Barat, Kabupaten Siak.


Dia juga memperlihatkan foto suasana anak sekolah di Kampung itu saat belajar di malam hari dengan menggunakan penerangan seadanya.

Sudah barang tentu wawasan dan SDM warga kampung tersebut akan jauh tertinggal dibandingkan dengan daerah lain yang ada di Kabupaten Siak.

Pj Kepala Desa Minas Barat Ayang Bahari saat dihubungi awak media tidak menampik hal tersebut.

"Iya masih ada sekitar dua puluh lima persen lagi rumah warga yang belum teraliri jaringan Listrik PLN. Sebelum Pilkada Siak beberapa bulan yang lalu, Bupati Siak terpilih Alfedri dan pihak PLN sudah datang kemari, katanya di awal tahun 2021 ini diselesaikan keseluruhan jaringan listrik PLN untuk desa kami," kisahnya.

Dijelaskan Ayang, untuk penduduk di Dusun Batu Bosa Desa Minas Barat terdapat 300 Kepala Keluarga ( KK ), dan di desa ini juga berdiri beberapa sekolah, mulai dari TK, SD, dan SLTP.

"Semoga harapan warga kami untuk mendapatkan aliran listrik PLN segera terkabulkan di tahun ini," tutupnya mengakhiri. (dol)



Tags Siak