DPRD Minta Lab Biomolekuler RSD Madani Segera Dioperasikan

RIAUMADIRI.CO, PEKANBARU - Laboratorium Biomolekuler yang berada di Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru diketahui telah selesai diinstalasi. Namun, hingga kini belum dapat dioperasikan karena menunggu izin dari Kementerian Kesehatan.
Menanggapi hal itu, Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru, Yaseer Hamidi berharap Pemko Pekanbaru mendesak ke pusat agar izin segera dikeluarkan. Agar lab tersebut segera bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan layanan swab masyarakat.
"Kalau sudah siap operasi, harus segera beroperasi ya. Perkara dia belum berizin, maka kita berharap dipermudah izinnya. Agar bisa benar-benar dimaksimalkan pemanfaatannya," ucapnya kepada wartawan, Selasa (29/12/2020).
Selain itu, Yaseer juga menekankan agar laboratorium digesa dengan tetap memperhatikan prosedur-prosedurnya.
"Dinas kesehatan juga seharusnya bisa memprioritaskan permohonan izin lab ini agar segera keluar. Tapi tetap sesuai prosedur yang berlaku," tutupnya.
Anggota dewan lainnya, Jepta Sitohang juga berharap segala permasalahan yang menghalangi keluarnya izin lab bimolekuler bisa dikomunikasikan agar lab segera dapat dimafaatkan untuk masyarakat.
"Harapan kita agar semua masalah yang menghalangi bisa dikomunikasikan. Biar lab ini dapat segera dimanfaatkan untuk masyarakat Kota Pekanbaru," tutupnya.
Reporter: M Ihsan Yurin
Berita Lainnya
- Galian IPAL di Pekanbaru Rawan Kecelakaan, Dewan Minta Pemerintah Tarik Uang Jaminan
- Tragis, Hutan TNTN Cuma Tersisa 18 Ribu Ha
- Penetapan Dirut SPR Langgar Aturan
- Pemprov Riau Pertahankan WTP, Gubri: Semangat Baru untuk Lebih Disiplin
- Wujudkan Santri yang Sehat, Ners Muda PSIK Unri Taja UKS di Pesantren Al-Quds
- UR Wisuda 3.833 Lulusan