Munarman: 6 Anggota FPI yang Tewas Ditembak Sasarannya Tepat Mengarah ke Jantung
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Front Pembela Islam (FPI) mengklaim sudah melakukan pemeriksaan terhadap jasad enam orang pengawal Rizieq Shihab yang tewas ditembak polisi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek KM 50, Senin (7/12/2020) lalu.
FPI menyatakan ada sejumlah temuan janggal yang terlihat dari tubuh korban.
Sekretaris Umum FPI, Munarman mengatakan pemeriksaan dilakukan saat jasad berada di RS Polri dan sebelum dimakamkan di Bogor dan Cengkareng. Temuan pertama adalah peluru yang bersarang di jasad mereka berjumlah lebih dari satu.
"Bahwa pada seluruh jenazah syuhada terdapat lebih dari 1 lubang peluru," ujar Munarman dalam keterangan tertulis, Rabu (9/12/2020) seperti dikutip dari Suara.com.
Selanjutnya, temuan keduanya seluruh peluru mengarah ke satu sasaran. Seluruh peluru disebutnya mengarah ke jantung masing-masing korban.
"Tembakan terhadap para syuhada tersebut memiliki kesamaan sasaran, yaitu semua tembakan mengarah ke jantung para syuhada," tuturnya.
Tak hanya itu, Munarman juga mengaku membawa ahli untuk memeriksa jasad keenam orang itu. Para ahli disebutnya berkesimpulan penembakan dilakukan dari jarak dekat.
"Menurut ahli yang hadir dalam pemandian jenazah, tembakan ke arah jantung para syuhada tersebut ada yang dilakukan dari depan, bagian dada dan ada yang dilakukan dari belakang," tuturnya.
Terakhir, tak hanya tembakan peluru yang ada di badan jasad keenam laskar FPI itu. Munarman menyebut terlihat bekas siksaan yang dilakukan pelaku.
Enam orang pengawal pimpinan Front Pembela Islam (FPI) yang tertembak di tol Jakarta-Cikampek Km 50 sudah dimakamkan hari ini. Pemakaman berlangsung pada Rabu (9/12/2020) pagi di dua tempat yang berbeda.