Pemprov Riau dan Pemko Dumai Berduka Atas Wafatnya Eko Suharjo

Pemprov Riau dan Pemko Dumai Berduka Atas Wafatnya Eko Suharjo

RIAUMANDIRI.ID, DUMAI - Pemerintah Kota Dumai menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya mantan Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo. Almarhum Eko Suharjo meninggal dunia dini hari tadi, Rabu (25/11/2020) di Rumah Sakit Awal Bros Panam Pekanbaru.

Ucapan duka cita itu disampaikan Pelaksana harian Wali Kota Dumai Herdi Salioso kepada keluarga mendiang. Dia mengenang almarhum sebagai sosok yang telah banyak mengabdi untuk daerah.

Perihal wafatnya Eko Suharjo secara resmi sudah dilaporkan Plh Wali Kota Herdi kepada Gubernur Riau Syamsuar. Gubernur meimintanya untuk mewakili Pemprov Riau menyampaikan ungkapan duka cita ke pihak keluarga Eko Suharjo


"Usai mendapat informasi Pak Eko wafat, langsung saya laporkan ke Gubernur. Pak Gubernur meiminta saya mewakili Pemerintah Provinsi Riau menyampaikan duka cita kepada keluarga di rumah duka," kata Herdi.

Semasa hidupnya dan selama mengabdi sebagai Wakil Wali Jota Dumai, Herdi menilai sosok Eko pantas menjadi panutan. Almarhum dikenal sangat bersahaja dan ramah bergaul, baik saat memimpin pemerintahan maupun dalam keseharian.

Herdi pun mengaku sempat membahas dan berkoordinasi terkait rencana pelantikan alm Eko sebagai pelaksana tugas Wali Kota yang dijadwalkan pada 6 Desember 2020, atau lepas masa cuti karena mengikuti kampanye pencalonan Pilkada Dumai.

"Almarhum mengambil cuti kampanye pilkada hingga 5 Desember 2020. Sesuai hukum negara akan dilantik sebagai pelaksana tugas Wali Kota pada 6 Desember 2020," ungkapnya.

Lanjut Herdi, Riau dan Dumai telah kehilangan salah satu putra terbaik yang telah banyak mengabdi untuk kemajuan daerah. Ia pun mengajak masyarakat agar mendoakan almarhum Eko mendapat tempat layak di sisi Tuhan.

Diberitakan, jenazah mantan Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo dikebumikan di areal taman pemakaman keluarga di Kelurahan Bukit Bathrem sekitar pukul 14.30 WIB. 

Saat almarhum Eko tiba di rumah duka Jalan Imam Munandar Dumai sekitar pukul 07.07 WIB, isak tangis ratusan warga pelayat pecah dan sejumlah pejabat daerah silih berganti datang untuk memberikan ungkapan rasa duka cita mendalam keada keluarga ditinggal.

Ketua DPC Partai Demokrat yang juga calon Wali Kota Dumai ini meninggal dunia pada Rabu (20/11) pukul 02.15 WIB dini hari tadi di Rumah Sakit Awal Bros Panam Pekanbaru setelah 18 hari dirawat. 


Reporter: Zulkarnain