Belanda Diserang Wabah Flu Burung, Ribuan Ayam Dimusnahkan

Belanda Diserang Wabah Flu Burung, Ribuan Ayam Dimusnahkan

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Pemerintah Belanda memusnahkan 190 ribu ekor ayam usai flu burung mewabah di setidaknya dua peternakan unggas.

Kementerian Pertanian Belanda merinci 100 ribu ekor ayam dimusnahkan di sebuah peternakan di Kota Hekendorp, Provinsi Oudewater. Sementara, 90 ribu sisanya dimusnahkan di Kota Witmarsum di utara Friesland.

Kementerian menyebut strain virus H5 yang ditemukan di kedua lokasi tersebut diduga sangat menular. Namun, Kementerian memastikan tidak ada peternakan lain dalam radius 1 kilometer dari merebaknya wabah.


"Kedua peternakan dibersihkan untuk mencegah penyebaran penyakit lebih jauh," ujar Kementerian Pertanian Belanda dalam pernyataan yang dikutip dari AFP, Minggu (22/10/2020).

Flu burung musiman telah terdeteksi di sejumlah peternakan di sekitar Belanda sejak Oktober. Hal itu utamanya disebabkan oleh migrasi burung.

Pada 23 Oktober lalu, Menteri Pertanian Belandar Carola Schouten menerapkan pengamanan dalam ruangan pada seluruh peternakan unggas komersial. Kebijakan itu diambil setelah dua ekor angsa ditemukan mati karena membawa virus flu burung jenis H5N8 yang sangat menular.

Langkah itu diambil saat Belanda menghadapi gelombang kedua pandemi virus corona yang menginfeksi sekitar 6.000 orang per hari.