Pusat Kuliner Nadayu Pekanbaru Jadi Sorotan, Dewan: Jangan Salahkan Masyarakat

Pusat Kuliner Nadayu Pekanbaru Jadi Sorotan, Dewan: Jangan Salahkan Masyarakat

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Pusat kuliner Nadayu di Jalan Arifin Achmad Kota Pekanbaru menjadi sorotan. Pasalnya, lokasi tersebut diketahui belum mengantongi izin. Juga, di tengah situasi pandemi Covid-19, tempat kuliner tersebut terus ramai pengunjung.

Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Sabarudi mengatakan pemerintah tak bisa salahkan masyarakat.

"Yang salah itu kita yang mengelola daerah ini. Jangan salahkan masyarakat. Masyarakat yang penting kan mendapatkan sesuatu saja," ujarnya, Selasa (10/11/2020).


Menurut Sabarudi permasalahan Nadayu merupakan hal sepele. Pemerintah hanya perlu tegas  dalam membuat kebijakan.

"Ini sepele sebenarnya. Pemerintah ini kan organisasi yang kuat. Ada struktur-strukturnya. Ya lakukanlah analisis terkait pusat kuliner ini. Apa kita perlu ada pusat kuliner? Kalau perlu, apa memang di situ tempatnya? Apakah Nadayu layak? Apakah memberikan dampak positif?" paparnya.

"Kalau memang patut diizinkan, ya izinkan. Tapi kalau seandainya akan menimbulkan permasalahan, ya jangan. Tegas," tambahnya. 

Selain itu, ketidaktegasan pemerintah, kata Sabarudi, yang membuat masyarakat menjadi berpikiran buruk terhadap pemerintah.

"Kan itu yang tersebar. Tidak ada izin, tapi sudah beroperasi. Kita pasti dapat sekian, dapat sekian. Ketitaktegasan itu membuat masyarakat negatif thingking," tutupnya.


Reporter: M Ihsan Yurin