Hipmawan Pekanbaru Kukuhkan Relawan Pantau Pilkada Pelalawan

Hipmawan Pekanbaru Kukuhkan Relawan Pantau Pilkada Pelalawan

RIAUMANDIRI.ID, PANGKALAN KERINCI - Himpunan Pelajar dan Mahasiswa Pelalawan (Hipmawan) Pekanbaru mengukuhkan Relawan Pantau Pilkada untuk mengawal Pilkada di Kabupaten Pelalawan berjalan jurdil dan luber. Pengukuhan digelar di Pangkalan Kerinci, Sabtu (10/10/2020). 

Kegiatan ini juga bersempena ulang tahun Kabupaten Pelalawan ke-21 sekaligus. Dorry Armadi selaku Ketua Umum Hipmawan Pekanbaru mengatakan tujuan dibentuknya Relawan Pantau Pilkada ini agar mahasiswa ikut serta mensukseskan pilkada di Pelalawan.

"Relawan Pantau Pilkada ini dibentuk untuk mengawal dan mewujudkan Pilkada tanpa gaduh, tanpa politik uang, kecurangan, dan keterlibatan ASN," kata Dorry.


Muhammad Firdaus selaku Koordinator Relawan Pantau juga menyampaikan ikut serta mensyukseskan Pilkada Pelalawan 2020 agar terpilihnya pemimpin yang bersih.

"Untuk mendukung kinerja Relawan Pantau ini akan segera membentuk tim dari setiap kecamatan sampai ke desa-desa yang ada di Kabupaten Pelalawan," kata Firdaus.