Pengurus Kwarcab Dilantik
BENGKALIS (HR)-Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Bengkalis masa bakti 2015-2010, resmi dilantik. Pelantikan pengurus yang dinakhodai H Umran selaku ketua tersebut, dilakukan kan Bupati H Herliyan Saleh selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Bengkalis.
Pelantikan yang selaraskan dengan pelantikan Lembaga Pemeriksa Keuangan Gerakan Pramuka Bengkalis periode yang sama itu dilaksanakan di ruang rapat lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Rabu (8/4) petang.
Selain Umran, pengurus lain yang dilantik sebagai Wakil Ketua, diantaranya HM Nasir, H Herman Mahmud, H Arman AA, H Herman Sani, H Jamhur, Agus Syofyan dan Emri Juli Harnis.
Herliyan mengatakan, hingga saat ini, Gerakan Pramuka masih dan tetap relevan dengan kemajuan dan perkembangan zaman.
Karena itu, keberadaannya, imbuhnya, juga tetap menjadi bagian penting yang tak terpisahkan dari upaya pembangunan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini. Khususnya di kalangan generasi muda.
“Pemerintah Kabupaten Bengkalis tetap akan mendukung sepenuhnya kegiatan Pramuka di daerah ini akar semakin maju dan berkembang,” ujar Herliyan.
Di bagian lain, Herliyan berharap H Umran bersama pengurus lainnya dapat meningkatkan prestasi yang telah diraih pengurus sebelumnya.
Sementara Umran yang menggantikan Riza Pahlefi mengatakan, bersama pengurus lain, siap menjadikan Gerakan Pramuka di daerah ini untuk lima tahun ke depan.
Selain Ketua Harian Kwartir Daerah Riau H OK Nizami Jamil dan Ketua DPRD Bengkalis H Heru Wahyudi, hadir juga dalam pelantikan itu H Riza Pahlefi dan Wakil Bupati Bengkalis yang juga Wakil Kamabicab Bengkalis H Suayatno. (adv/humas)