Ini Daftar Lengkap 34 Pasangan Calon Kepala Daerah yang Bertarung di 9 Pilkada Riau
RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Sembilan dari 12 kabupaten dan kota di Riau akan menghelat pesta demokrasi lima tahunan pada 2020 ini. Sebanyak 34 pasangan calon kepala daerah akan bertarung memperebutkan kursi orang nomor satu di 9 daerah.
Ke-34 pasangan calon tersebut sudah mendafatarkan diri ke KPU daerah masing-masing pada 4-6 September 2020.
Sembilan kabupaten/kota yang menggelar pesta demokrasi ini adalah, Kabupaten Indragiri Hulu, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Kuansing, Pelalawan, Siak, Bengkalis, Kepulauan Meranti dan Kota Dumai.
Berikut daftar lengkap ke-34 pasangan calon yang akan bertarung di 9 daerah di Riau pada Pilkada 2020:
I. Pilkada Kabupaten Rokan Hilir
Pemilih : 418.218
TPS : 1.322
Pasangan calon yang akan bertarung,
1. Suyatno-Jamiludin (PDIP 7 dan PAN 4 kursi)
2. Asri Auzar-Fuad Ahmad (Gerindra 3 kursi, Demokrat 4 kursi, Golkar 6 dan PPP 2 kursi)
3. Afrizal-Sulaiman ( PKB 3 kursi, Nasdem 5 dan Berkarya 1 kursi)
4. Cutra Andika-M Rafik (Hanura 5 kursi, PKS 4 Kursi dan Perindo 1 kursi)
II.Pilkada Kota Dumai
Pemilih : 211.464
TPS : 667
Pasangan calon yang akan bertarung,
1. Hendri Sandra-M Rizal (PDIP 4 dan Gerindra 3 kursi)
2. Paisal-Amris (Nasdem 4 kursi dan PPP 3 Kursi)
3. Edi Sepen-Zainal Abidin ( PKS 4 kursi dan PAN 3 kursi)
4. Eko Suharjo-Syarifah (Demokrat 5 kursi, Hanura 1 kursi dan Golkar 3 kursi)
III.Pilkada Kabupaten Pelalawan
Pemilih : 243.886
TPS : 850
Pasangan calon yang akan bertarung,
1. Adi Sukemi- M Rais (Golkar 9 kursi)
2. Husni Thamrin- Tengku Edi Sabli (Gerindra 4 kursi dan Demokrat 3 kursi)
3. Zukri Misran-Nasarudin (PDIP 5 kursi, PKB 3 kursi, dan PPP 2 kursi)
4. Abu Mansyur-Habibi Hapri (PAN 5 kursi, PKS 2 Kursi dan Hanura 2 kursi)
IV. Pilkada Kabupaten Kuansing
Pemilih : 242.243
TPS : 678
Pasangan calon yang bertarung,
1. Halim-Komperensi (PDIP 3 kursi, Gerindra 4 kursi dan PAN 4 Kursi)
2. Mursini-Indra Putra /(PPP 4 kursi dan Nasdem 4 kursi)
3. Andi Putra-Suhardiman Amby (Golkar 6 kursi, Hanura 1 kursi, PKS 2 kursi dan Demokrat 4 Kursi)
V.Pilkada Kabupaten Bengkalis
Pemilih : 397.402
TPS : 1.285
Pasangan calon yang bertarung,
1. Kasmarni-Bagus Santoso (PBB 1 kursi, Nasdem 3 kursi, PAN 6 kursi, Gerindra 6 kursi dan Demokrat 3 kursi)
2. Kaderismanto- Sri Barat/Iyeth Bustami (PDIP 6 kursi dan PKB 3 Kursi)
3. Abi Bahrum-Herman (PKS 8 kursi dan PPP 1 kursi)
4. Indra Gunawan Eet-Samsu Dalimunthe (Golkar 8 kursi dan Perindo 1 kursi)
VI. Pilkada Kabupaten Rokan Hulu
Pemilih : 391.056
TPS : 1.125
Pasangan calon yang bertarung,
1. Sukiman-Indra Gunawan (Gerindra 8 kursi, PDIP 6 kursi, PKS 4 kursi, Demokrat 4 kursi, Nasdem 4 kursi dan Hanura 1 kursi).
2. Hafith Syukri-Erizal (PKB 3 kursi dan PAN 6 kursi)
3. Hamulian-Sahril Topan (Golkar 7 kursi dan PPP 2 kursi)
VII. Pilkada Kabupaten Indragiri Hulu
Pemilih : 298.821
TPS : 1.015
Pasangan Calon yang bertarung,
1. Wahyu Adi-Supriati (Demokrat 3 kursi, PDIP 4 kursi, PAN 3 kursi, Perindo 2 kursi)
2. Siti Aisyah-Agus Rianto (Gerindra 4 kursi, PPP 3 kursi dan Berkarya 1 kursi)
3. Rezita Meylani-Junaidi Rahmat (Golkar 6 kursi dan Nasdem 4 kursi)
4. Rizal Zamzami-Yoghi Susilo (PKS 4 kursi dan PKB 4 kursi)
5. Nuradi-Toni Sutianto (Perseorangan)
VIII. Pilkada Kabupaten Siak
Pemilih : 307.528
TPS : 949
Pasangan Calon yang bertarung,
1. Alfedri-Husni Merza (PAN 7 kursi, PPP 2 kursi, PKB 3 kursi, Nasdem 2 kursi, Hanura 2 kursi)
2. Arif Fadillah-Sujarwo (Golkar 8 kursi, PDIP 4 kursi, Gerindra 4 kursi)
3. Sayed Abubakar Assegaf-Reni Nurita (Demokrat 4 kursi, PKS 4 kursi)
IX. Pilkada Kabupaten Kepulauan Meranti
Pemilih : 150.981
TPS : 449
Pasangan Calon yang bertarung,
1. Hery Saputra-Muhammad Khozin (PAN 5 kursi, Demokrat 3 kursi, Nasdem 1 kursi)
2. Adil-Asmar (PDIP 4 kursi dan PKB 4 kursi)
3. Said Hasyim-Abdul Rauf (Golkar 4 kursi dan PKS 2 kursi)
4. Mahmuzin Taher-Nuriman (Gerindra 3 kursi dan PPP 3 kursi)