38 Positif Covid-19 di Riau, 16 dari Tenaga Kesehatan Rumah Sakit di Pekanbaru 

38 Positif Covid-19 di Riau, 16 dari Tenaga Kesehatan Rumah Sakit di Pekanbaru 

RIAUMANDIRI.ID, PEKABARU - Mengejutkan. Kasus pasien positif Covid-19 di Provinsi Riau meledak hingga mencapai 38 kasus terkonfirmasi positif. Dan total pasien positif di Riau saat ini mencapai 348 orang. Dari 38 kasus tersebut terbanyak di Kota Pekanbaru yakni sebanyak 24 orang positif Covid-19.

Dari data yang diterima, 16 kasus pasien positif tersebut merupakan tenaga kesehatan (Nakes) di rumah sakit di Pekanbaru. Jumlah ini juga berasal dari hasil swab massal yang dijalankan pada tanggal 20 Juli, dimana terdapat 21 orang terpapar, termasuk 16 nakes. 

"Hari ini terdapat penambahan 38 kasus positif Covid-19 di Riau. Dan total kasus positif menjadi 348 orang,105 dirawat, 232 sehat dan sudah dipulangkan dan 11 meninggal dunia. PDP yang masih dirawat berjumlah 106 pasien, PDP negatif
covid-19 dan dipulangkan berjumlah 2.182 orang,” ujar Kadiskes Riau Mimi Yuliani Nazir, Rabu (22/7/2020).


“Ada sekitar 16 nakes dari 38 kasus hari ini yang terpapar Covid-19. Jadi bukan nakes di bagian yang menangani pasien Covid-19. Ini lah yang harus kita traking kontak dimana riwayat penularannya, karena belum diketahui riwayat perjalanannya. Apakah mereka melakukan perjalanan di luar hari kantor," tambah Mimi.

Dijelaskan Mimi dari 26 nakes yang terpapar Covid-19 di Riau, kasus yang terbaru yakni 16 nakes yang dirawat, sedangkan selebihnya sudah dinyatakan sembuh dan dipulangkan.

Berikut beberapa pasien positif Covid-19 yang  mengikuti Swab masal di Kota Pekanbaru pada tanggal 20 Juli 2020 dan hasil dinyatakan positif Covid-19. Dari 21 kasus ini, 16 kasus diantaranya merupakan nakes. 

Pasien 311 positif covid-19 di Riau adalah Ny. ER (38) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Ny. ER (38) mengikuti Swab masal di Kota Pekanbaru pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Ny. ER (38) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan Riwayat kontak erat dengan pasien positif Covid-19.

Pasien 315 positif covid-19 di Riau adalah Ny. AF (47) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Ny. AF (47) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Ny. AF(47) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan Riwayat kontak erat dengan pasien positif Covid-19.

Pasien 316 positif Covid-19 di Riau adalah Ny. DM (44) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Ny. DM (44) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Ny. DM (44) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan Riwayat kontak erat dengan pasien positif covid-
19.

Pasien 317 positif covid-19 di Riau adalah Ny. ED (46) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudahdiisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Ny. ED (46) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil Positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Ny. ED (46) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan Riwayat kontak erat dengan pasien positif Covid-19.

Pasien 318 positif Covid-19 di Riau adalah Tn. G (21) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah 
diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn. G (21) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil 
positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Tn. G (21) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan Riwayat 
kontak erat dengan pasien positif covid-19.

Pasien 319 positif Covid-19 di Riau adalah Ny. H (31) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Ny. H (31) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil positif Covid-19. Belum diketahui riwayat penularan dari Ny. H (31) karena tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif Covid-19.

Pasien 320 positif Covid-19 di Riau adalah Tn. IR (46) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn. IR (46) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil positif Covid-19.


Reporter: Nurmadi



Tags Corona