Bupati Launching Program Aklamasi PT SLS
Pangkalan Lesung (HR)-Bupati HM Harris didampingi Ketua DPRD Pelalawan Nasarudin melakukan Launching Program Corporate Social Responbility yang dikemas dalam sebuah program Aksi Kepedulian Lingkungan Bersama Masyarakat & PT Sari Lembah Subur, Selasa (7/4) di lapangan merdeka PT SLS Desa Genduang, Kecamatan Pangkalan Lesung.
Orang nomor satu di Pelalawan ini terlihat begitu meng apresiasi dengan tujuh program yang digagas oleh perusahaan grup Astra ini yang semua program CSR nya dinilai sangat bersahabat dengan lingkungan.
Dalam sambutannya, Bupati HM Harris mengatakan, apa yang digagas oleh PT SLS ini sebaiknya diikuti oleh perusahaan lain. Pasalnya, ketujuh program yang dikemas dalam program Aklimasi ini bisa disinergikan dengan program yang ada di Pemkab Pelalawan.
"Dalam realisasinya, apapun program yang digagas kunci keberhasilannya terletak dari keterlibatan semua pihak, baik itu pemerintah maupun perusahaan-perusahaan yang ada di sini," katanya.
Karena itu, sambungnya, kegiatan yang merupakan inisiatif dari PT SLS ini perlu didukung karena bertujuan meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai fenomena perubahan iklim dan penyebabnya. Sehingga dengan begitu, akan muncul kesadaran untuk melakukan upaya adaptasi dan mitigasi.
"Program yang ditaja PT SLS ini merupakan langkah-langkah antisipatif guna meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap dampak perubahan iklim," tegasnya.
Sementara itu, Presiden Direktur PT Astro Agro Lestari Tbk area Andalas Dua Bambang Widjanarko mengatakan, program aklimasi ini adalah sebuah program yang merupakan bagian dari CSR kami di bidang lingkungan.
Dalam program ini, pihaknya meluncurkan tujuh program yang dipadukan dengan program yang ada di Pemkab Pelalawan.
Bambang menjelaskan, timbulnya program ini berawal dari rasa keprihatinan perusahaan terhadap karhutla yang terus terjadi tiaptahunnya di Riau.
Karena itu, dalam realisasinya nanti, program ini akan melibatkan peran aktif masyarakat dan pemerintah daerah sehingga input yang dihasilkan bisa maksimal.
"Meski tujuh program ini baru launching Selasa (7/4), namun sebenarnya untuk ketujuh program ini sendiri sudah berjalan dalam dua bulan belakangan ini yang direncanakan sejak tahun lalu.
Ketujuh program yang kami gagas ini diantaranya program Masyarakat Peduli Api, program Komunitas Petani Madu Sialang, program Desa Sehat, program Sekolah Lestari, program Rehabilitasi Lahan Terdegradasi, program Konservasi Spesies Lokal dan program Pengembangan Seni BUdaya Melayu," ungkapnya.
Intinya, sambungnya, dalam program ini pihaknya menginginkan adanya peran aktif dari masyarakat serta Pemkab Pelalawan agar ketujuh program ini bisa maksimal berjalan.
Apalagi ketujuh program ini akan dijalankan oleh Dinas yang terkait langsung, dan juga bertindak selaku tim.
"Misalnya Desa Sehat maka kan bekerja sama dengan Diskes Pelalawan dan BLH Pelalawan.
Kemudian program Masyarakat Peduli Api, pihaknya akan bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan, begitu juga dnegan program Pengembangan Seni BudayaMelayu yang akan bekerjasama dengan Disbuparpora," tuturnya.
Dalam kesempatan itu juga, Bupati dan Ketua DPRD Pelalawan beserta jajaran manajemen PT SLS memberikan beasiswa bagi para siswa berprestasi yang berada di area perusahaan sebanyak 50 orang, sejak tahun 2009 sampai sekarang.
Dan seiring penekanan tombol yang dilakukan Bupati Pelalawan, program Aklimasi yang ditaja PT SLS diresmikan.(adv/humas)