Anies: Alhamdulillah Saat Perayaan HUT Jakarta Puncak Corona Sudah Terlewati
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menngatakan Jakarta telah melewati puncak pandemi Covid-19. Anies bersyukur Jakarta yang hari ini merayakan ulang tahun ke 493 juga telah melewati masa krisis pandemi Covid-19.
"Alhamdulillah saat merayakan ulang tahun Jakarta pandemi di kota ini sudah lebih terkendali. Jadi kita sudah masa transisi, puncaknya sudah terlewati," kata Anies dikutip dari CNN Indonesia, Senin (22/6/2020).
Meski begitu Anies mengatakan semua pihak harus tetap waspada, lantaran saat ini beberapa kegiatan yang sifatnya umum di DKI Jakarta juga sudah mulai dibuka.
Meski begitu, di hari ulang tahun Jakarta tahun ini beberapa kegiatan yang biasanya digelar sebulan penuh justru ditiadakan. Misalnya Jakarta Fair yang kerap digelar selama satu bulan penuh di Jiexpo Kemayoran harus ditiadakan lantaran berpotensi mengundang kerumunan.
Selain itu, Jakarta Karnaval hingga Pesta Rakyat juga harus absen untuk digelar tahun ini. Meski tak ada penyelengaraan kegiatan besar-besaran Anies memastikan tetap ada perayaan yang digelar oleh Pemprov DKI Jakarta. Kegiatan-kegiatan ini rata-rata dilakukan secara virtual.
"Jadi, pandemi ini memberikan kepada kita kesempatan untuk memanfaatkan teknologi. Jadi perayaan Jakarta tetap, tapi tidak dilakukan secara fisik," katanya.
Dalam kesempatan itu Anies juga mengatakan sejak dilakukan masa transisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ke tahap new normal tak ada lonjakan kasus positif yang cukup besar terjadi di Jakarta.
Bahkan Anies menyebut hasil riset Fakultas Kesehatan Universitas Indonesia mengatakan bahwa suasana di Jakarta cukup terkendali dari wabah covid-19.
Memang kata Anies sempat muncul ketakutan bahwa jika masa transisi dilakukan maka akan banyak orang yang keluar rumah dan berpotensi terjadi penularan yang cukup besar.
"Nah tapi ternyata setelah dua minggu itu tidak terjadi. Bahkan pada saat mulai transisi itu stabil, jadi meski ada berita kasus ini kasus itu tapi kita harus lihatnya keseluruhan 11 juta orang ini dan mereview berdasar angka keseluruhan dari situ melihat bahwa stabilitasnya sesudah ada transisi," kata dia.
Per hari ini jumlah positif corona berjumlah 10.098 orang. Sebanyak 5.128 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh dan 586 meninggal.