Penyaluran Bantuan Covid-19 Gelombang 1 dan 2 di Kampung Baru Dumai Tuntas

Penyaluran Bantuan Covid-19 Gelombang 1 dan 2 di Kampung Baru Dumai Tuntas

RIAUMANDIRI.ID, DUMAI - Setakat ini, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Bukitkapur, Kota Dumai telah menuntaskan penyaluran bantuan warga terdampak Covid-19 non-DTKS untuk gelombang satu dan dua. 

Bantuan yang bersumber dari APBD Riau dan Kota Dumai tersebut dituntaskan penyalurannya sejak dua pekan lalu.

Lurah Kampung Baru, Junaidi, Kamis (11/06/2020) mengatakan, penyaluran bantuan warga berdampak Covid-19 non-DTKS tuntas dibayarkan untuk dua gelombang karena kelurahan tersebut lebih cepat melakukan klarifikasi dibanding yang lainnya. 


"Alhamdulillah, bantuan Covid-19 non-DTKS  untuk warga berdampak virus corona tuntas kita salurkan untuk gelombang I dan II. Realsasinya sudah dua minggu lalu," ujarnya.

Dikatakan Junaidi, memang pihaknya lebih duluan melakukan verifikasi data calon penerima bantuan dampak Covid-19. Sehingga, bisa lebih cepat dituntaskan penyalurannya hingga gelombang dua. 

"Kita lebih cepat melakukan verifikasi calon penerima bantuan Covid-19. Semua prosesnya berjalan lancar," ungkap Junaidi.

Lanjut lurah berkulit gelap itu, saat ini pihaknya tengah memverifikasi calon penerima bantuan Covid-19 untuk gelombang tiga. Jika prosesnya berjalan lancar, bantuan cepat dinikmati masyarakat.

"Perekonomian warga di Kelurahan Kampung Baru ini secara umum menengah ke bawah. Jadi, sangat berdampak pasca pandemi Covid-19. Kita harus kreatif dan melakukan berbagai inovasi agar perekonomian masyarakat dapat diselamatkan," pungkasnya.


Reporter: Zulkarnain



Tags Bansos