Disnakertrans Riau Serahkan Sembako ke Pekerja Di-PHK dan Dirumahkan di Dumai dan Bengkalis
RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Tenaga Kerja Provinsi Riau, kembali menyalurkan bantuan sosial paket sembako bagi masyarakat Riau, terutama bagi pekerja yang terdampak Covid-19, karyawan terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) atau dirumahkan selama masa pandemi Covid-19.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Riau, Jonli, mengatakan, kali ini pihaknya bergerak membagikan sembako ke kabupaten/kota, yakni ke Kota Dumai, Kamis (4/6). Sembako yang dibagikan merupakan bantuan dari perusahaan besar yang ada di Riau, sesuai dengan arahan Gubernur Riau.
“Di Kota Dumai ini kan banyak pekerja buruh yang di-PHK dan juga dirumahkan. Jadi sesuai arahan Gubernur kita datang ke Dumai dan menyerahkan bantuan kepada mereka. Sebelumnya kita membagikan di Pekanbaru, sekarang di Kota Dumai,” ujar Jonli, Kamis(4/6/2020).
Dijelaskan Jonli, ia menyerahkan paket sembako di Dumai untuk pekerja yang dirumahkan total 150 orang, terdiri dari, 75 orang buruh bongkar muat pelabuhan Dumai, dan 75 orang buruh bongkar muat angkutan darat SPSI/SPTI Dumai.
“Nah paket sembako tersebut juga sumbangan dari perusahaan di Dumai. Dan kami juga sekaligus menyerahkan 150 masker kain untuk karyawan. Di Dumai ini kan termasuk salah satu daerah yang dampak pandemi Covid-19 cukup besar. Dan pemerintah masih tetap memberlakukan protokol kesehatan, makanya kami juga membagikan masker,” kata Jonli.
“Untuk perusahaan di Dumai yang ikut membantu yakni PT Pelindo, PT Naga Mas Plem Oil, PT Ivomad Tunggal, PT Sari Dumai Sejati, PT Semen Padang Dumai, Pertamina Dumai, dan PT Eka Putra Indonesia. Mudah-mudahan di daerah lain juga ada perusahaan ikut membantu untuk daerah operasional mereka,” harapnya.
Untuk hari ini, Jumat (5/6), pihaknya kembali akan menyerahkan paket sembako kepada karyawan yang di-PHK dan dirumahkan, di Duri, Kabupaten Bengkalis.
Sebagaimana diketahui, selama masa pandemi Covid-19, Disnakertrans Provinsi Riau telah menerima bantuan sebanyak 3.150 lebih paket sembako dari perusahan, yang beroperasi di Provinsi Riau. Dari 3.150 paket sembako telah disalurkan kepada karyawan dari perusahaan yang di PHK dan dirumahkan.
Akibat dari pandemi Covid-19, di Provinsi Riau, dari laporan yang diterima terdapat sebanyak 500 karyawan yang di PHK, sedangkan yang dirumahkan sebanyak 6.000 karyawan yang datanya masuk ke Disnakertrans Riau.
Reporter: Nurmadi