Positif Corona Tembus 151.466, Presiden Iran: Kondisi Saat Ini Cukup Stabil
RIAUMANDIRI.ID, Teheran - Iran mengumumkan jumlah kasus positif Corona (COVID-19) di negara itu telah mencapai 150.000 lebih. Kementerian Kesehatan Iran mewanti-wanti adanya kluster baru penyebaran Corona di sejumlah provinsi.
Dilansir AFP, Juru bicara Kementerian Kesehatan Kianoush Jahanpour mengatakan, terdapat 2.516 kasus baru di Iran dalam 24 jam terakhir. Total sudah 151.466 kasus.
Presiden Hassan Rouhani menyebut kondisi Iran saat ini cukup stabil. Ia mengklaim penyebaran virus di wilayahnya tak separah saat periode awal mula Corona mewabah.
Menteri Kesehatan Iran Saeed Namaki juga mengatakan hal serupa. Ia mengatakan situasi Iran telah stabil. Hanya 4 dari 31 provinsi yang berkategori zona merah, yakni Khuzestan, Hormozgan, Sistan, dan Baluchistan.
Otoritas Iran memberlakukan karantina wilayah di provinsi Khuzestan yang berbatasan langsung dengan Irak. Diketahui sebanyak 63 pasien di Iran meninggal dunia dalam satu hari terakhir, total keseluruhan mencapai 7.797 kasus kematian.