Dituding Gay Usai Digugat Cerai Istri, Okan Cornelius: Orang Terdekat yang Tahu Siapa Gue
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Tudingan bahwa Okan Cornelius adalah penyuka sesama jenis mencuat usai dia digugat cerai oleh sang istri, May Lee. Okan lalu memberikan jawaban tak terduga.
Okan tidak tegas membantah atau membenarkan tudingan itu. Dia mengatakan orang-orang terdekatnya lah yang tahu hal sebenarnya.
"Ya kalau masalah homo atau gimana, sebenarnya orang-orang terdekat juga tahu. Gue nggak bisa membuat satu Indonesia berpikir apa yang gue pikirkan, setiap orang punya pemikiran masing-masing," ujar Okan Cornelius saat ditemui di bilangan Gandaria, Jakarta Selatan, Selasa (12/5/2020).
"Yang pasti orang-orang dekat, orang-orang yang kenal gue, orang-orang di sekeliling gue yang tahu siapa gue. Apakah betul yang disangkakan ke gue benar apa tidak, jadi gue jalankan aja," sambungnya.
Bagi Okan Cornelius, inilah risiko sebagai artis. Dia tidak menjadikan rumor itu sebagai beban.
"Cuma itu kadang-kadang risiko kita sebagai public figure ya. Pasti ada orang yang nggak suka sama kita, pasti ada orang yang mau membuat kita susah, tapi kalau dipikir-pikir lagi, kita nggak bisa memaksakan orang. Ini harus pikir A, ini nggak boleh B, nggak mungkin juga," tutur Okan Cornelius.
"Karena tiap orang punya masalah beda-beda, punya penilaian beda-beda. Yang pasti keluarga gue tahu, temen-temen gue tahu gue siapa, background gue apa, dan apakah mungkin gue seperti itu, gitu aja sih. Yang penting kita jalanin aja," pungkas pria 40 tahun itu.
Sebelumnya, May Lee juga sudah bicara soal tudingan ini. Ia menegaskan tak ingin membuka aib dalam perceraian, dan menyebut Okan adalah pria yang baik.
"Komentarnya (soal dia) homo apa sih, gitu-gitu. Normal, iya sih, jadi sebenarnya apa pun itu ya. Maksudnya kita kan ketemu baik-baik, terus pisah pun harus baik-baik. Jadi nggak mau buka aib apa pun," kata May Lee di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Ampera, Kamis (30/4/2020).