Sumbar Diguncang Tiga Kali Gempa Bumi dalam Sehari

Sumbar Diguncang Tiga Kali Gempa Bumi dalam Sehari

RIAUMANDIRI.ID, PADANG - Sumatera Barat (Sumbar) tiga kali diguncang gempa bumi dalam sehari. Pasaman Barat (Pasbar) diguncang sebanyak dua kali dan Pesisir Selatan satu kali, pada Jumat (8/5/2020). Gempa pertama terjadi pukul 13.35 WIB dengan Magnitudo 2.9, kemudian gempa kedua pada pukul 21.34 WIB dengan Magnitudo 4.2, keduanya di Pasaman Barat, dan gempa ke tiga di Pesisir Selatan terjadi pukul 23.31 dengan Magnitudo 3.8.

Kepala Stasiun Geofisika Padang Panjang Irwan Slamet, mengatakan gempa tersebut diakibatkan karena aktifitas sesar Sumatera pada segmen angkola.

Berdasarkan laporan masyarakat, guncangan dirasakan di wilayah Pasaman, Pasaman Barat dan terakhir di Pesisir Selatan. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. 


"Di Pasaman Barat sampai pukul 23.00 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan," katanya, seperti dilansir harianhaluan.com (jaringan Haluan Media Group).

Oleh karena itu, masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.



Tags Gempa