Menhan Prabowo Kembali Datangkan 100 Ribu APD dan Alkes Corona

Menhan Prabowo Kembali Datangkan 100 Ribu APD dan Alkes Corona

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Tenaga kesehatan di Indonesia masih membutuhkan alat pelindung diri (APD) serta alat kesehatan lainnya untuk menangani pasien virus Corona Covid-19.

Memenuhi kekurangan tersebut, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto akan kembali mendatangkan ratusan ribu APD beserta alat kesehatan.

Kabar itu disampaikan oleh asisten pribadi Prabowo, Rizky Irmansyah melalui akun Instagramnya @rizky_irmansyah pada Rabu (4/1/2020).


APD dan alat kesehatan lainnya tersebut akan langsung didistribusikan langsung ke rumah sakit dan tenaga kesehatan yang membutuhkan.

Akan tetapi, ia tidak menyebut dari mana asal APD dan alat kesehatan yang akan dikirimkan ke Tanah Air tersebut.

"Dalam waktu dekat Pak Prabowo akan kembali menjemput dan mendatangkan 100.000 APD, masker, dan alat-alat pendukung kesehatan lainnya untuk didistribusikan ke rumah sakit, dokter, tenaga medis, relawan dan pihak-pihak yang turut serta berjuang dalam peperangan melawan corona," tulis Rizky.

Keputusan Prabowo itu disebutkannya sebagai langkah-langkah inisiatif selaku menteri pertahanan untuk melakukan pencegahan.

Selain itu, Prabowo pun selalu berdiskusi dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi, lintas menteri, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), hingga pemerintahan luar negeri.

"Kami kembali membahas tentang kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi di masa yang akan datang di tengah pandemi wabah corona yang melanda Indonesia yang tentu sangat berpengaruh besar terhadap stabilitas kemanan dan pertahanan negara, stabilitas ekonomi, stabilitas keuangan, stabilitas pangan, dan juga faktor psikologis masyarakat," ujarnya.