Ariel Noah dan BCL Duet Lagu 'Mencari Cinta', Bikin Penonton Histeris
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Grup band NOAH menjadi pembuka Love Fest 2020 hari pertama dengan dentingan piano 'Tak Ada yang Abadi' yang dimainkan oleh David. Penonton langsung bersorak.
NOAH tampil mengagumkan di Love Fest 2020 yang dihadirkan di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/2/2020).
Dengan menggunakan busana serba hitam, mereka menyanyikan tujuh lagu hits. Bukan cuma itu, aura Ariel juga terus membuat penonton wanita menjerit meneriaki namanya.
"Halo selamat malam semuanya! Wow, malam yang luar biasa," kata Ariel
Setelah 'Tak Ada yang Abadi', lagu selanjutnya yang dinyanyikan adalah 'Kisah Cintaku', 'Tak Lagi Sama', 'Semua Tentang Kita' dan tak kalah menarik lagu duetnya dengan Bunga Citra Lestari juga dinyanyikan 'Mencari Cinta'.
NOAH Nyanyi Bareng BCL di Love Fest 2020
Awalnya, BCL dijadwalkan tampil di Love Fest 2020. Namun karena Ashraf Sinclair, suaminya, meninggal dunia, penampilannya digantikan oleh NOAH.
Tidak ingin membuat penonton kecewa, Ariel cs pun memberikan kejutan dengan berkolaborasi dengan BCL lewat layar.
"Kita akan berkolaborasi dengan teman kita (BCL) yang punya slot di sini sebetulnya," ujar sang vokalis Ariel
Mereka pun akhirnya memulai membawakan lagu 'Mencari Cinta', disambut dengan suara lembut dari Ariel lalu muncul BCL di layar belakang. Penonton langsung memberikan tepuk tangan sangat meriah.
Menurut Ariel, ini adalah bagian persembahan yang sengaja dibuat oleh bandnya untuk BCL yang sedang berduka.
Selanjutnya, 'Separuh Aku' menjadi penutup penampilan NOAH di Love Fest 2020.
"Kita nyanyiin lagu terakhir sama-sama, ya!" ujar Ariel sebelum menyanyikan lagu terakhir.