Siak Mulai Laksanakan Sensus Penduduk, Secara Online dan Konvensional

Siak Mulai Laksanakan Sensus Penduduk, Secara Online dan Konvensional

RIAUMANDIRI.ID, SIAK - Forum konsultasi publik rancangan awal RKPD Kabupaten Siak tahun 2021 menggelar pertemuan di Ruang Rapat Raja Indra Pahlawan Kantor Bupati Siak, Kamis (13/2/2020). Pada pertemuan tersebut diungkap pentingnya pemutakhiran data kependudukan untuk menentukan arah pembangunan daerah.

Direktur sistem informasi BPS Muhammad Roki terkait dengan sensus penduduk 2020 mengatakan, masyarakat bisa mencatatkan dirinya melalui sensus penduduk secara online. Namun jika misalkan tidak punya kesempatan waktu untuk mencatatkan dirinya secara online, itu bisa meminta petugas untuk datang mewawancarai langsung pada Juli mendatang.

"Kalau online mulai kita buka pada hari sabtu besok tgl 15 Februari-31 Maret 2020. Targetnya kalau bisa untuk kabupaten siak 100 persen penduduk tercatat. Kalau sudah tercatat dan akurat maka program pembangunan akan tepat," kata Roki, Kamis (13/2/2020).


Disinggung bahwa masih banyak kampung yang susah sinyal, ia menjawab ada yang konvensional yang dipertahankan. Jadi untuk masyarakat yang susah menggunakan prangkat smartfone atau mengakses secara online, maka petugas akan datang menggunakan kertas untuk didata.

"Bahwa data kependudukan itu menjadi basis dari indikator-indikator yang lainnya. 
Yang dipakai oleh pemerintah dalam perumusan kebijakan dan evaluasi. Jadi pada akhirnya parsitipasi masyarakat di sini nanti itu akan kembali ke masyarakat juga. Itu yang kami harapkan supaya masyarakat ikut mensukseskan sensus penduduk 2020," pungkasnya. 


Reporter: Darlis Sinatra



Tags Siak