Selesai Diadili Mahkamah Partai, Andre Jelaskan Soal Isu Jebak PSK
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Andre Rosiade, selesai mengklarifikasi kepada Mahkamah partai terkait isu dirinya menjebak pekerja seks komersial (PSK) yang digrebek polisi, di Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Andre mengaku menjelaskan semua tudingan publik terhadap dirinya kepada mahkamah partai di kantor DPP Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan (Jaksel).
Pukul 16.10 WIB, terlihat Andre keluar dari gedung DPP Gerindra setelah diperiksa oleh mahkamah partai selama 3 jam.
"Hari ini saya sudah datang hadiri undangan resmi mahkamah partai Gerindra dan saya sudah beri keterangan secara sebenar-benarnya, memberi keterangan kronologis secara seutuhnya ke mahkamah partai," kata Andre kepada wartawan.
Andre enggan menjelaskan apa saja yang ditanyakan dan dijawab oleh dirinya. Namun dia memastikan seluruh anggota kehormatan partai mengajukan pertanyaan kepadanya.
"Aduh hampir semua anggota majelis bertanya, agak lama makanya. Alhamdulillah acara berjalan baik saya diberikan kesempatan beri klarifikasi. Intinya semua yang berkembang di publik semua isu yang jadi pertanyaan publik sudah saya jawab," ucap Andre.