WNI Positif Virus Corona di Singapura Tak Ingin Bocorkan Identitasnya, Bahkan Keluarga

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Salah seorang Warga negara Indonesia positif virus corona di Singapura kekinian dilaporkan dalam keadaan stabil. Tetapi masih dalam pantauan sampai dipastikan benar-benar sehat.
Kepala Seksi Perlindungan TKI Masa Penempatan, Direktorat Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Luar Negeri, Kementerian Ketenagakerjaan RI, dr Maptuha menjelaskan WNI tersebut tidak ingin diketahui identitasnya.
"Yang bersangkutan tidak mau namanya diketahui, bahkan keluarganya pun tidak boleh," katanya pada wartawan saat ditemui dalam Temu Media di Ruang Naranta, Kementerian Kesehatan RI, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (7/2/2020).
Diketahui WNI yang positif virus corona tersebut adalah seorang wanita berusia 44 tahun. Wanita ini tertular dari majikannya.
dr Maptuha juga menjelaskan, wanita ini bekerja di toko obat milik majikannya yang sering dikunjungi turis-turis Tiongkok. Majikan dari WNI yang berprofesi sebagai pembantu rumah tangga ini juga diketahui positif virus corona.
"Majikannya juga masih dalam penanganan medis," pungkasnya.
Berita Lainnya
- Wali Kota Risma: Muka Saya Dibilang Jelek Tidak Layak Jadi Gubernur Jakarta, Ini Ciptaan Tuhan
- Pertamina Tambah Pasokan Elpiji 3 Kg di Padang
- BUMD Tanjungpinang Merugi
- Teddy PKPI Minta Kembalikan Uang Pengobatan Mata ke Negara, Pihak Novel: Logikanya Bengkok
- Adian: Saya Nggak Kuat Jadi Menteri Kalau Presidennya Jokowi
- KNPI Sumbar Kecam PLN