Tak Setuju Subsidi Gas 3 Kg Dicabut, Zukri: Pengawasan Distribusi Elpiji Harus Ditingkatkan

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU – Wakil Ketua DPRD Riau, Zukri Misran mengaku dirinya tidak setuju jika subsidi gas 3 kg untuk orang miskin dicabut. Tapi yang perlu dilakukan adalah peningkatan pengawasan distribusi dan pemilihan yang mendapatkan gas 3 kg adalah betul-betul orang kurang mampu.
“Kalau dicabut subsidi gas 3 kg untuk orang kurang mampu saya tidak setuju. Tapi kalau pemilihan yang hanya diperuntukan bagi orang yang tidak mampu saya setuju. Karena di lapangan saya akui masih banyak digunakan oleh orang mampu. Jadi perlu pengawasan tegas dari pemerintah,” sebutnya, baru-baru ini.
Lebih jauh disampaikan juga oleh legislator Dapil Pelalawan-Siak ini, apa yang terjadi selama ini terkait pendistribusian gas 3 kg masih jauh dari harapan. Artinya masih terjadi ketidakadilan bagi orang kurang mampu.
“Masak ada orang membeli sampai 3 atau 5 gas satu hari. Kalau orang miskin dan UKM tidak akan sampailah sebanyak itu tiap harinya,” sebutnya lagi sembari mengatakan jenis gas juga sudah ada berdasarkan ukuran dan peruntukannya.
Sementara itu saat dikonfirmasi lagi mengenai pencabutan subsidi gas 3 kg ini, pemerintah akan menggantinya subsidi dalam bentuk tunai, politisi PDIP menjelaskan, kalau hal tersebut adalah teknis. Berarti subsidi tetap ada bagi orang kurang mampu, tapi caranya pemberiannya yang diubah.
“Itu saya rasa teknisnya yang diubah. Dari non tunai ke tunai. Subsidi orang miskin tetap ada,” tambahnya.
Reporter: Renny Rahayu
Berita Lainnya
- PSU Pilkada di 25 Daerah, Legislator Sebut KPU tidak Profesional
- Dasco: Pilkada Jakarta Tetap Dipilih Langsung
- Dicecar, DPR Minta Bos BEI Buka Suara Soal Saham Gorengan Jiwasraya
- Ketua DPR RI: Kualitas Pangan Pasar Murah Jangan di Bawah Standar
- Perlu Dicontoh Penanganan Kemiskinan dan Stunting di Bali
- BPKN Harus Berani Hadapi Perusahaan Besar Rugikan Konsumen