18 Gubernur Daerah Penghasil Sawit Bertemu di Pekanbaru, Apa yang Dibahas?

18 Gubernur Daerah Penghasil Sawit Bertemu di Pekanbaru, Apa yang Dibahas?

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Sebanyak 18 gubernur daerah penghasil sawit berkumpul di Pekanbaru, Riau. Kedatangan para kepala daerah ini untuk melaksanakan Rapat Kerja (Raker), membahas Dana Bagai Hasil (DBH).

Mengawali rapat kerja yang akan berlangsung Sabtu (11/1/2020) besok, pada Jumat (10/1/2020) malam ini, Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi, menjamu para tamu sejawatnya itu di Balai Serindit, Gedung Daerah. 

Tepat pukul 19.45 WIB, Gubernur Syamsuar bersama gubernur lainnya atau yang mewakili, tampak masuk ke Balai Serindit. Selanjutnya, sebelum Tari Persembahan semua yang hadir diminta berdiri untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya. 


Dari data yang berhasil dihimpun, adapun gubernur yang hadir atau yang mewakili acara Raker DBH tanggal 11 Januari 2020 di Pekanbaru-Riau, sebagai berikut.

1. Aceh : Gubernur
2. Sumut : Gubernur
3. Sumsel : Gubernur
4. Lampung : Sekda Prov
5. Babel : Wakil Gubernur
6. Kalbar : Wakil Gubernur
7. Kaltim : Gubernur
8. Sulbar : Kadis Perkebunan
9. Sulteng : Asisten 3
10. Bengkulu : Kadis Pertanian
11. Kalteng : Wagub & Sekda Prov
12. Papua Barat : Asisten 2 dan kadis Perkebunan
13. Kalsel : Asisten 2
14. Gorontalo : Kadis Pertanian
15. Jambi : Asisten 2
16. Sultra : Kadis Perkebunan
17. Papua : Kepala Bapenda
18. Sulsel : Kadis Perkebunan.