Di Hadapan Anies, Pimpinan Gereja Katolik Kristoforus Curhat Soal banjir
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memantau pelaksanaan ibadat Natal 2019 di Gereja Katolik Santo Kristoforus Jakarta, Jakarta Barat. Anies menerima laporan bahwa gereja tersebut kerap terkena banjir.
Dilansir dari detikcom, Anies tiba di Gereja Santo Kristoforus, Jalan Satria IV, Kelurahan Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa (24/12/2019) dengan menggunakan bus. Dia datang bersama rombongan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda)
Anies diterima oleh Pimpinan Gereja Romo Serfi Fangohoei. Romo Serfi menyambut baik kedatangan Anies. Selain itu, Romo Serfi menceritakan arti nama Gereja Kristoforus dan melaporkan bahwa gereja tersebut kerap terkena banjir.
"Harapan 12 ribu umat paroki berencana untuk bisa berdoa di tempat yang baik. Di tempat ini, gereja ini selalu kebanjiran, Kristoforus adalah seorang Santo yang menyeberangkan orang pada saat banjir besar, kemudian pastor tinggal di Grogol," tutur Romo Serfi dalam sambutannya.
Sementara itu, Anies mengatakan Natal dapat dirayakan dalam keadaan bahagia. Anies menyebut pihaknya berharap dapat memberikan suasana persatuan dan mendorong kesetaraan.
"Kita merasa bersyukur sekali bahwa umat kristiani menyongsong perayaan hari Natal dalam keadaan bahagia. Semoga Tuhan memberkati Bapak-Ibu sekalian," kata Anies dalam sambutannya.
"Keberagaman takdir Tuhan dan persatuan bagian dari ikhtiar kita, kita harap suasana persatuan muncul lewat perasaan kesetaraan dan ini yang kita dorong terus," sambungnya.
Terkait banjir yang dikeluhkan, Anies berjanji akan membantu dengan mempermudah izin renovasi. Anies berharap dengan adanya renovasi, Gereja bisa terbebas dari banjir.
"Katanya mau ada renovasi, ini ada Pak Sekda, kami siap membantu agar perizinannya bisa dipermudah. Doakan dan jaga juga agar air tidak masuk lagi. Kan airnya muncul dari luar. Kita harap Jakarta bisa bebas bencana banjir. Semoga nanti hanya tinggal cerita sejarah bahwa di sini pernah ada banjir," tuturnya.
Anies juga meminta rombongannya, yang terdiri atas jajarannya, berdiri di depan. Dia juga memperkenalkan satu per satu nama dan jabatan kepada para jemaat.