Target di Pilkada 2020, PDIP: Sekurang-kurangnya 60 Persen
RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – PDI Perjuangan menargetkan 60 persen kemenangan dari 270 daerah yang bakal menggelar pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020.
Target kemenangan tersebut diungkapkan oleh Sekretsris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
Menurutnya, target tersebut sebelumnya juga telah disepakati dalam Kongres PDI Perjuangan ke-V di Bali pada Agustus lalu.
"Jadi dari keputusan yang lalu disampaikan (Ketua DPP) Pak Djarot Syaiful Hidayat saat Kongres, kami targetkan sekurang-kurangnya 60 persen," kata Hasto di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat, Senin (23/12/2019)
"Ini akan kami lihat sesuai dengan dinamika politik, pemetaan politik, dan bagaimana seluruh proses itu berjalan. Dan yang penting bagi kami bukan targetnya tapi pilkada ini momentum untuk konsolidasi partai."
Sebelumnya, Hasto mengatakan bakal ada pengumuman siapa saja calon kepala daerah yang diusung maju Pilkada 2020.
Mereka para calon tersebut bakal diumumkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDIP di Jakarta, 10-12 Januari mendatang.
"Sebenarnya kami melihat bahwa ada kemungkinan untuk kami umumkan di dalam rapat kerja nasional tersebut. Sehingga calon-calon kepala daerah yang nanti diusung oleh PDIP ini akan menambah seluruh kekuatan perubahan dari anggota dewan yang dimiliki PDIP, kepala daerah yang dimiliki PDIP untuk bergerak membangun semangat berdikari. Hari ini kami akan mengadakan rapat dewan pimpinan pusat partai untuk membahas tentang pilkada tersebut," kata Hasto.