Gubri Syamsuar Turut Berduka atas Meninggalnya Mantan Kadis Pariwisata Riau
RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU – Gubenur Riau Syamsuar mengaku terkejut atas meninggalnya mantan Kepala Dinas Pariwisata Riau, Fahmizal Usman yang saat ini menjabat sebagai Asdep Pemasaran I Regional II, Kementerian Pariwisata RI.
Syamsuar mendapat informasi itu usai melaksanakan solat Jumat, siang tadi. “Kita turut berduka atas berpulangnya Fahmi semoga husnul khotimah. Saya juga terkejut baru tau, infonya ia tengah main sepeda baru sempat dibawa kerumah sakit dan meninggal,” ujar Gubri, Jumat (13/12/2019).
Fahmizal Usman saat ini menjabat sebagai Asdep Pemasaran I Regional II, Kementerian Pariwisata RI. Fahmizal meninggal pukul jam 12.00 di RS Boromeus, Bandung.
Informasi yang diterima dari asisten pribadinya, Boby, almarhum meninggal saat berada di kamar mandi hotel tempat menginap almarhum. Fahmizal mengalami keram setelah bermain sepeda pukul 10.00 WIB, dan langsung dibawa ke hotel.
“Info yang didapat dari Mbak Mugi melalui Aspri beliau bahwa tadi pagi Almarhum bersepeda dan merasa lemas. Beliau balik ke hotel dan sempat dipijit Bobby. Setelah ditinggal sebentar, beliau ditemukan terjatuh di kamar mandi dan sempat dibawa ke RS Boremous, Bandung, tapi nyawanya tidak tertolong,” ujar Kepala Badan Kesbangpol, Chairul Riski yang sudah berada di Bandung.
Reporter: Nurmadi