Pemprov Riau Optimistis Pertengahan Desember Realisasi APBD Capai 80 Persen
RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Yan Pranan Jaya menyebut bahwa realisasi serapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Riau 2019 menjelang pertengahan Desember ini diyakini sudah mencapai 80 persen.
Dia optimistis realisasi serapan APBD 2019 dapat mencapai target, yakni 90 persen sebagaimana yang ditetapkan Pemprov Riau.
"Fisiknya ada yang tinggi rata-rata per OPD sekitar 90-an persen. Keuangannya mungkin sekitar 80-an persen, kita optimis target tercapai," kata Sekda, Senin (9/12/2019).
Yan Prana mengatakan, untuk menggesa serapan APBD tersebut, Gubernur Riau Syamsuar telah mengevaluasi seluruh OPD dengan meminta keterangan OPD terkait sejauh mana realisasi APBD tersebut, termasuk kepada seluruh PPTK.
"Kita berharap jangan ada yang gagal bayar," sebutnya.
Sementara, terhadap pihak rekanan yang tidak dapat menyelesaikan kegiatan sesuai kontrak, dia menegaskan, pihaknya akan memberi sanksi sesuai ketentuan.
"Sanksi pasti, karena sudah ada ketentuan. Kalau dia terlambat sampai batas waktu dibenarkan oleh Perpres untuk perpanjangan adendum sampai 50 hari. Tapi kalau juga tak mampu menyelesaikan sampai tenggat waktu, diblacklist," paparnya.
Reporter: Rico Mardianto