Mantan Istri Ustaz Abdul Somad: Menabur Arang, Genderang Itu Telah Tuan Tabuh

Mantan Istri Ustaz Abdul Somad: Menabur Arang, Genderang Itu Telah Tuan Tabuh

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU – Perceraian pendakwah Ustaz Abdul Somad (UAS) dan Mellyana Juniarti menuai sorotan publik. Beberapa hari setelah perceraian tersebut, Mellya Juniarti pun mengungkapkan isi hatinya melalui akun jejaring sosial Instagram.

Melalui akun jejaring sosial Instagram, Mellya diduga bicara soal tudingan dari UAS yang dinilai menyudutkan dirinya. Meski demikian, dalam curahan hatinya, Mellya tidak menyebutkan bahwa sosok yang dimaksud eks suaminya tersebut.

“Bismillah. Masya Allah TabarakaAllah. Allahumma sholli 'ala Muhammad wa 'ala ali Muhammad. Genderang itu telah tuan tabuh, pelan ataupun kuat tetap akan berbunyi. Terlihat ataupun tersembunyi tetap bergema, terlebih lagi sang penabuh besar gaungnya,” tulis Mellya dalam unggahannya, Jumat (6/12/2019).


Bukan cuma menuliskan untaian kata-kata yang sarat makna, Mellya Juniarti juga mengunggah foto bersama sosok putra semata wayang yang tengah menutup mulutnya. Kedua anak beranak itu tampak tersenyum.

Mellya menyebutkan diksi 'tuan' yang diduga ditujukan untuk mantan suaminya. Dia menuliskan 'tuan' yang dimaksud itu menggiring opini sehingga membuat orang-orang melihatnya dengan prasangka buruk.

"Apalah dayaku ketika tangan kecil itu menutup mulutku, dengan manusia berilmu tuan giring opini, hingga jutaan mata memandangku dengan arang hitam yang tuan beri. Tak apa tuan, kata takkan merubah fakta dan hakikat diri, hati nurani akan mampu menelusuri arti," tulis Mellya.

Menurut Mellya, dirinya tidak risau dengan arang yang ditabur oleh 'tuan'. Yang terpenting bagi dia, imbuh Mellya, anak semata wayangnya tetap melihatnya bak bidadari dan memeluk dengan kasih sejati.

"Aku tak risau dengan arang yang tuan taburi, cukup bagi diri jika sang buah hati melihatku seperti bidadari, yang selalu memeluknya dengan kasih sejati dan memandang tuan seperti raja yang harus dipatuhi dan dihormati, bagiku di situlah kemenangan sejati," tulis Mellya.

Hingga berita ini disusun, unggahan tersebut mendapat dukungan dari lebih dari 10 ribu pengguna Instagram. Kendati begitu, tidak ada komentar. Mellya menutup kolom komentarnya.

UAS resmi bercerai dengan istrinya pada Selasa 3 Desember 2019 silam usai gugatannya dikabulkan Pengadilan Agama Klas IB Bangkinang, Kampar.

Sejatinya, UAS telah mengajukan permohonan cerai talak ke Pengadilan Agama sejak 12 Juli 2019.

Berdasarkan keterangan tertulis Ketua Tim Kuasa Hukum UAS Hasan Basri, Kamis (5/12/2019), UAS sudah berpisah dengan istrinya, Mellya Juniarti binti Asman selama hampir 4 tahun.

Hasan Basri mengungkapkan, "Permasalahan rumah tangga UAS sudah lama terjadi, hampir 4 tahun yang lalu, jauh sebelum UAS sebagai pendakwah yang populer dan viral di media sosial."

Penceramah ini telah melakukan berbagai usaha untuk mempertahankan rumah tangganya.

Sejumlah tahapan sesuai ajaran syariat Islam mulai dari nasihat, pisah ranjang, musyawarah, dan konsultasi keluarga dilakukan UAS.

Namun, dia mengklaim, upaya UAS dalam rangka mendidik Mellya Juniarti tidak berhasil dan tidak berubah.

UAS juga sudah berpisah tempat tinggal dengan istrinya pada bulan Mei 2016 sampai saat sekarang ini.

Hasan menjelaskan bahwa meskipun sudah berpisah selama hampir 4 tahun itu, UAS tetap memberikan nafkah kepada istrinya.

"UAS walaupun sudah berpisah lebih kurang sejak 4 tahun yang lalu namun tetap bertanggung jawab memberikan nafkah bulanan dan fasilitas untuk Bu Mellya Juniarti terkhusus ananda tercinta Mizyan Haziq Abdillah," kata Hasan.

Ia menambahkan, "UAS juga selalu menyediakan waktu secara khusus dalam kesibukan dakwahnya untuk tetap bersama menemani, bermain, jalan-jalan, layaknya orangtua yang selalu menyayangi dan mendidik anaknya.