Jokowi Sebut Rangkulan Surya Paloh Padanya Lebih Erat Daripada ke Sohibul Iman

Jokowi Sebut Rangkulan Surya Paloh Padanya Lebih Erat Daripada ke Sohibul Iman

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi aksi pelukannya kepada Ketua Umum Nasdem Surya Paloh. Jokowi membandingkan pelukannya lebih erat daripada pelukan Surya Paloh dengan Ketum PKS Sohibul Iman.

"Tadi rangkulannya jelas lebih erat dari rangkulan beliau (Paloh) ke Pak Sohibul Iman itu jelas," kata Jokowi kepada wartawan di JI Expo Kemayoran, Jakarta Utara, Senin (11/11/2019).

Jokowi mengatakan, soal pelukan hanya candaan seorang sahabat. Dia meminta agar jangan ada pihak yang salah mengartikan candaan pelukan tersebut.


"Candaan ya seorang sahabat seperti itu, biasa itu, itu yang curiga aja yang kemana-mana, ga ada apa-apa, abis itu udah ketemu paginya udah ketemu kita juga, ga ada, jangan inilah interpretasikan sebuah candaan yang dalam forum kadang-kadang kita nggak harus serius terus," ucap Jokowi.

"Artinya memang ya rangkulan seperti itu biasa dalam rangka silaturahmi apalagi dalam rangka memegang teguh komitmen kebangsaan, komitmen kenegaraan, komitmen persaudaraan, komitmen persatuan, komitmen kerukunan, kenapa tidak," sambungnya.

Jokowi juga membantah pernah cemburu dengan pelukan Paloh kepada Sohibul. 

"Iya enggaklah, masa pake cemburu-cemburuan kayak orang pacaran aja," imbuhnya.

Sementara itu, Paloh berterima kasih atas kehadiran Jokowi di HUT Nasdem ke-8 untuk memberi semangat pada para kadernya. Dia juga berkomitmen untuk tetap mendukung Jokowi dalam menjalankan pemerintahan dengan baik.

"Kita doakan semoga tetap sehat ya, tugas tugas kebangsaan yang begitu berat agar roda administrasi pemerintahan bisa berjalan lebih efektif sehingga mengantar tujuan tujuan kemerdekaan yang ingin kita capai, itu aja harapan kita," ujar Paloh.

Seperti diketahui, rangkulan antara Paloh dan Sohibul terjadi saat Paloh berkunjung ke kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jaksel, Rabu (30/10). Jokowi sempat memberikan perhatian khusus pada momen itu.

"Saya tidak tahu maknanya apa, tapi rangkulannya tidak seperti biasanya. Tidak pernah saya dirangkul seperti itu oleh Bang Surya seerat beliau merangkul Pak Sohibul Iman," kata Jokowi di Hotel Sultan, kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (6/11).