Ditanya Soal Masuk Kabinet Jokowi, Ini Jawaban Ridwan Kamil

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) berbicara tentang kabinet Joko Widodo (Jokowi) jilid II. RK mengaku belum mendapat tawaran dari Jokowi untuk menduduki salah satu kursi menteri.
"Alhamdulillah nggak (dapat telepon). Saya kira kekuasaan itu sama saja. Apa bedanya menteri dan gubernur? Sama-sama urus rakyat. Cuma beda judul saja," kata RK kepada wartawan di Gedung Nusantara III, kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Ahad (20/10/2019).
Gubernur yang kerap disapa Kang Emil itu mengaku ingin berfokus menuntaskan tugasnya sebagai Gubernur Jawa Barat. Dia merasa belum waktunya menjadi menteri.
"Saya pribadi fokus urus 50 juta orang, rumit, dinamik, dan ini latihan saya multidimensi di level gubernur. Belum saatnya ya," ucap Kang Emil.
Diberitakan sebelumnya, Jokowi-Ma'ruf Amin akan dilantik sebagai presiden-wakil presiden periode 2019-2024 di kompleks MPR/DPR, yang acaranya dimulai pukul 14.30 WIB. Sejumlah kepala negara sahabat dan tokoh politik nasional, seperti Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, direncanakan hadir dalam acara pelantikan tersebut.
Berita Lainnya
- Caleg PDIP Pembakar Surat Suara Pemilu 2019 Resmi Ditahan
- Emak-emak Militan Ingin Prabowo-Titiek Soeharto Rujuk
- DPR Berharap Pandemi Covid-19 Jadi Momentum Kemandirian Industri Farmasi
- Dicuekin Megawati, Surya Paloh: Saya Ketawa Saja
- Tak Disinggung Dalam Pidato Perdana, Isu HAM Dinilai Hanya Bahan Kampanye Jokowi
- Dari 3.727 Pemilih dan 9 TPS, Jokowi Hanya Dapat 3 Suara di Ponpes Ini