Begini Penjelasan Polisi Soal Penemuan Potongan Tangan di Kampar

Begini Penjelasan Polisi Soal Penemuan Potongan Tangan di Kampar

RIAUMANDIRI.CO, KAMPAR - Masyarakat Lipat Kain, Kabupaten Kampar, Riau dihebohkan dengan kabar penemuan potongan tangan sebelah kiri dalam baskom (ember) di salah satu warung di kawasan tersebut.

Kabar itu dengan cepat menyebar di kalangan masyarakat sekitar bahkan postingan gambar yang beredar di media sosial mendapat reaksi netizen. Banyak yang mengutuk perbuatan keji tersebut.

Pihak kepolisian setempat yang mendapat informasi tersebut langsung turun ke lokasi guna melakukan penyelidikan. 


Sesampainya di lokasi, petugas mengamankan potongan daging tersebut untuk diuji oleh tim forensik. Sementara itu, beberapa saksi yang berada di lokasi turut dimintai keterangan.

Kepala Kepolisian Sektor Kampar Kiri, Komisaris Polisi, Yulisman saat dikonfirmasi VIVAnews, Minggu 6 Oktober 2019 menyampaikan bahwa potongan daging itu bukanlah berasal dari potongan tubuh manusia.

"Hasil forensik atau keterangan ahli menyebutkan bahwa potongan daging itu bukan berasal dari bagian dari tubuh manusia," ujarnya.

Yuliandi menambahkan, kuat dugaan potongan daging itu berasal dari hewan yang berada di sekitar lokasi. Hasil penyelidikan lapangan, terdapat semak dan tumbuhan pepohonan liar. Di mana terdapat hewan berkeliaran termasuk monyet.

"Alibinya, di sekitar lokasi masih banyak pepohonan dan hewan-hewan liar. Ada dugaan potongan daging itu sisa mangsa hewan," tuturnya.

Potongan daging tersebut ditemukan saksi, NR ketika hendak mencuci piring, Jumat 4 Oktober 2019 sekitar pukul 20.00 WIB. Karena penasaran saksi kemudian memberitahukan kepada saksi lainnya, hingga kabar itu meluas di tengah masyarakat.