Empat Kecamatan Laksanakan MTQ
PASIR PENGARAIAN(HR)-Selama satu minggu sebanyak 4 kecamatan di Kabupaten Rokan Hulu melaksanakan Musabaqah Tilawatil Quran. Salah satunya Kecamatan Rambah Hilir yang pembukaannya dilakukan Bupati Rambah Hilir, Sabtu (22/3).
Selain Kecamatan Rambah Hilir, tiga kecamatan lain yang juga mengadakan MTQ yakni Tambusai, Kabun dan Pagaran Tapah.
Bupati Rokan Hulu Achmad pada pembukaan MTQ di Rambah Hilir mengatakan, Pemkab sengaja mendesak seluruh kecamatan di Rohul untuk melaksanakan MTQ secepatnya. Hal itu dalam rangka menyeleksi para qari-qariah utusan 16 kecamatan di Rohul untuk menghadapi MTQ tingkat kabupaten yang akan dilaksanakan 10 April mendatang.
"Satu minggu menjelang pelaksanaan MTQ tingkat kabupaten, maka 16 kecamatan di Rohul harus selesai melaksanakan MTQ tingkat kecamatan. Dan mengirimkan utusannya ke panitia MTQ tingkat kabupaten," katanya.
Ditambahkan Bupati di setiap membuka MTQ kecamatan, setiap peserta agar bisa memperbaiki bacaannya, seperti tajwid, makhraj huruf, seni dan lain sebagainya. Karena MTQ tujuannya untuk mencari qari-qariah terbaik. Selain itu, peserta harus semakin mengamalkan hal-hal yang terkandung dalam Alquran di dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga nuansa islami di kehidupan masyarakat semakin kental.
Kepada dewan juri, Bupati Achmad berpesan agar memberikan nilai kepada para peserta sesuai dengan kemampuannya. Tidak ada istilah anak tiri dan anak kandung maupun anak-anak pejabat.
"Pelaksanaan MTQ ini untuk mencari bibit-bibit yang mempunyai kemampuan menghadapi MTQ tingkat Provinsi Riau. Untuk itu ditegaskan kepada dewan juri agar betul-betul melakukan penjaringan dengan tidak mengutamakan kepentingan pribadi atau kedekatan," kata Bupati.
Ditegaskan Bupati, qari yang akan diutus betul-betul berasal dari kecamatan itu sendiri dan tidak ada istilah booking dari luar. Karena putra-putri Rohul dinyatakan sudah mampu menjadi Duta Rohul di luar daerah. Hal ini dibuktikan sudah dua tahun berturut-turut Rohul juara umum pada MTQ tingkat Provinsi Riau.
Sementara itu Camat Rambah Hilir Lukmansyah Badoe mengatakan, pada MTQ ke-6 tingkat Kecamatan Rambah Hilir, pihaknya sengaja tidak mengambil para qari-qariah dari luar Kecamatan Rambah Hilir, akan tetapi murni putra daerah.
"Walaupun nantinya mendapat juara umum akan tetapi pesertanya dari luar daerah, berarti kita membeli juara umum tersebut. Lebih baik tidak mendapat juara tetapi murni putra derah itu sendiri, daripada mendapat juara umum namun diambil dari luar," terangnya.(adv/humas)