Pasukan Satgas Karhutla Riau Ditambah Jadi 6.000 Lebih
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau menambah jumlah pasukan Satgas Kebakaran Hutan dan Lahan yang sebelumnya 5.800 menjadi lebih dari 6.000 personel.
Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengatakan Satgas tersebut terdiri dari beberapa sub satgas, yakni Satgas Kesehatan, Satgas Hukum, Satgas Udara, dan Satgas Darat.
Penambahan jumlah pasukan ini menurut Wagub sebagai sikap responsif pemerintah terhadap desakan masyarakat yang meminta penanganan bencana asap diatasi secepatnya.
"Jumlah pasukan yang disebar 6000 lebih, ada penambahan kemarin dari TNI/Polri, Tagana, Masyarakat Peduli Api, dan ada juga dari Manggala Agni. Semua sedang bekerja bahu membahu di lapangan," kata Edy, Rabu (18/9/2019).
Selain itu, Edy menyebut upaya pemadaman lainnya yaitu dengan membuat hujan buatan di beberapa daerah seperti di Dumai, Rokan Hilir, dan Kampar Kiri, yang sudah dilakukan beberapa hari ini.
"Ini juga upaya-upaya supaya api segera padam, kemudian juga kita lakukan water bombing menggunakan 6 pesawat, sudah lebih 1500 liter disiramkan," kata Wagub.
Tak hanya itu, Wabup mengatakan Satgas Kesehatan saat ini sudah membangun posko dan rumah singgah sebanyak 18 yang disebar di kabupate/kota dan khusus di Kota Pekanbaru didirikan 22 posko.
Reporter: Rico Mardianto