Mobil Dinas OPD Kuansing Akan Dipasang Logo Pemda
RIAUMANDIRI.CO, TELUK KUANTAN - Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Kuantan Singingi akan memasang label atau stiker logo Pemda Kuansing di mobil dinas untuk menertibkan aset bergerak milik Pemda.
Kepala Bidang Aset BPKAD Kuantan Singingi Hasvirta Indra mengatakan bahwa pada tahun 2020 seluruh mobil dinas operasional Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kuansing akan dipasangi logo Pemda Kuansing. Jumlah mobil dinas operasional yang akan dipasang logo Pemda Kuansing yakni mobil jenis Avanza.
"Ya, untuk tahun depan kita pastikan semua mobil dinas operasional di setiap OPD akan kita pasang logo," katanya kepada Riaumandiri.co, Rabu (11/9/2019).
Dia mengatakan, tujuan pemasangan label kendaraan dinas operasional ini untuk memudahkan pelacakan dan inventarisasi aset milik Pemda Kuansing.
Dengan demikiaan aset tersebut dapat tertata sehingga dimanfaatkan sebagaimana mestinya.
“Kalau sudah dipasang logo Pemda Kuansing, orang tidak mungkin mengubah plat mobil dinas menjadi plat hitam lagi," katanya.
Namun, kata dia, hal ini akan terlaksana apabila mendapat persetujuan Bupati.
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat arahan pimpinan sudah kita dapat, karena kita menyusunnya telah berdasarkan kebutuhan OPD, ketersediaan kendaraan yang layak, pemerataan, dan skala prioritas," terangnya.
Sementara untuk mobil dinas jabatan, ia mengatakan tidak ada dilakukan pemasangan logo tersebut.
"Kalau untuk mobil dinas jabatan tidak ada pemasangan logo, tapi kalaupun ada perintah pimpinan yakni Bapak Bupati, ya kami siap untuk melaksanakan hal itu," tutupnya.
Reporter: Suandri