Danrem 031/WB Minta Peran LDII Bina Umat
Pekanbaru (hr)–Pengurus DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia, Riau, malaksanakan audiensi di Makorem 031/WB Pekanbaru. Kunjungan pengurus DPW LDII disambut Danrem 031/WB, Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto, didampingi Perwira staf dan Kapenrem 031/WB.
Ketua DPW LDII Riau, H Kusnadi, dalam kunjungannya, menyampaikan kepada Danrem, audiensi ini dalam rangka bersilaturahmi, sekaligus meminta kesediaan Danrem 031/WB untuk mengisi materi wawasan kebangsaaan dan bela negara dalam acara Rakerwil LDII yang akan dilaksanakan di Ponpes Miftahul Huda, Jalan Harapan Raya, Pekanbaru, tanggal 3 dan 4 April mendatang.
Dalam kesempatan tersebut, Danrem berpesan kepada pengurus dan aktivis Lembaga Dakwah Islam Indonesia Riau, agar meningkatkan perannya dalam rangka pembinaan umat dan dapat mengembangkan dakwahnya hingga ke daerah pelosok sekalipun yang ada di Provinsi Riau, karena melalui media dakwah sangat bermanfaat meningkatkan kualitas kehidupan umat beragama, serta dapat membentuk generasi muda yang tidak mudah terpengaruh dengan budaya luar yang tidak sesuai dengan kepribadian bangsa.
Lebih lanjut Danrem juga mengulas sedikit tentang sejarah dakwah Rasulullah. "Rasulullah berdakwah menyebarkan Islam dengan berjalan kaki dari satu tempat ke tempat lain," ujar Danrem.(rls/hen)