Pesan Ayat Cahyadi kepada JCH ASN Pemko Pekanbaru

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi melepas sebanyak 82 jamaah calon haji (JCH) dari kalangan aparatur sipil negara, Senin (1/7/2019) di aula Bapeda Kota Pekanbaru.
Pada kesempatan itu Ayat Cahyadi mendoakan para JCH agar menjadi haji yang mabrur. "Ibadah haji sangat mulia karena mengorbankan harta dan waktu. Maka ini adalah pengorbanan luar biasa. Pesan kami ikhlaskanlah. Mudah-mudahan diberikan keselamatan dan keberkahan dan menjadi haji yang mabrur," kata Ayat Cahyadi.
Ayat juga berpesan kepada para jamaah untuk menjaga kesehatan selama menjalankan rangkaian ibadah haji, serta menjaga persatuan sesama umat Muslim lainnya dari berbagai belahan dunia selama di sana.
"Di Mekah dan dan Madina ada tempat-tempat yang mustajab, doakan juga Pekanbaru aman, tenteram, dan rakyatnya sejahtera serta taat kepada Allah," ujar Ayat.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pekanbaru, Sarbaini mengatakan, JCH asal Pekanbaru berjumlah 1.238 orang yang dibagi dalam lima kelompok terbang (kloter). Sebanyak 82 di antaranya merupakan ASN Pemko Pekanbaru.
Para jamaah akan memasuki Embarkasi Antara pada 7 Juli, dan akan bermalam satu malam di Asrama Haji sebelum diterbangkan dari Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru menuju Batam.
Reporter: Rico Mardianto
Berita Lainnya
- Hari Pahlawan 10 November, Gubri Serahkan Bantuan Kursi Roda Bagi Legiun Veteran
- Pembekuan Izin Kehutanan Dapat Timbulkan Gejolak Sosial
- El-Nino Kuat Serang sampai Maret 2016
- Operasi Zebra Berakhir, 3.425 Pelanggaran
- DPRD Khawatirkan Defisit Anggaran Pemko Pekanbaru
- Pelanggan Harus Miliki SLO dari LITR Sebelum Dialiri Listrik PLN