Jalan Akses Pusat Perkantoran Pemko Dibangun
PEKANBARU- Tahun 2015, Pemko Pekanbaru mulai merealisasikan pembangunan akses fisik jalan menuju pusat perkantoran Pemerintah Kota Pekanbaru yang akan dibangun di Kecamatan Tenayan Raya.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Bina Marga Kota Pekanbaru, Azmi, Rabu (18/3). Ia mengungkapkan, untuk pembangunan jalan akses ke pusat perkantoran Pemko tersebut ada sekitar 2,4 hektare lahan yang dipersiapkan untuk jalan akses.
"Dari rapat koordinasi kita terakhir dengan Bagian Pemerintahan, untuk persoalan lahan jalan akses sudah hampir tuntas dan segera akan dibayarkan ganti ruginya di tahun ini juga," ungkap Azmi, Rabu (18/3).
Disebutkannya, saat ini sudah ada kesepakatan dengan pemilik lahan dan tidak ada lagi kekhawatiran terkait ketersediaan lahan jalan akses menuju perkantoran. Ia menjelaskan, pihaknya sudah menyelesaikan seluruh pembayaran ganti rugi sebelum memulai pekerjaan fisik jalan di lapangan.
Ketika ditanya lebih lanjut berapa besar dana untuk pembangunan jalan akses tersebut, Azmi berdalih tidak mengingatnya. "Yang pasti untuk pelaksanaan pembangunan jalan sudah tidak dilelang lagi, karena kegiatannya sekaligus bersamaan dengan pekerjaan fisik bangunan kantor," pungkas Azmi. (rud)