Ratusan Massa Rompi Kuning Beri Dukungan di Depan MK, Ini Orasi Mereka

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Sidang sengketa hasil Pemilihan Presiden 2019 yang digugat pasangan calon 02, Prabowo-Subianto tengah berlangsung di Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, Jumat (14/6/2019).
Ini sidang perdana dengan agenda pembacaan materi gugatan dari pemohon.
Di luar halaman gedung MK, tepatnya di Jalan Medan Merdeka Barat, terpantau ratusan orang yang didominasi rompi kuning berorasi seraya membentangkan poster harapan hakim konstitusi yang memimpin persidangan dapat menghasilkan keputusan adil.
"Janganlah kamu berbuat curang dalam peradilan," tulis sebuah poster yang diangkat tinggi peserta aksi.
Di antara mereka yang orasi yaitu mantan penasihat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abdullah Hehamahua bertindak sebagai koordinator lapangan.
Usianya menginjak 70 tahun rupanya tak menyurut semangat alumni HMI itu turun gunung mengawal peradilan gugatan hasil Pilpres 2019 di MK agar berjalan profesional.
Abdullah memastikan tidak ada inisiator dalam aksi ini.
"Ini keinginan masyarakat dan saya hanya menjadi jembatan kami telah melakukan pertemuan dengan dan atau konsolidasi sebelumnya dengan beberapa pihak," terangnya.
Berita Lainnya
- Ketum Projo Merapat ke Istana, Dilantik Jadi Wakil Menteri?
- Ketua DPR Minta KPU dan Bawaslu Profesional
- Grace Tangkap Aura Kemenangan di Wajah Jokowi
- Demokrat Sebut AHY Calon Tunggal Ketua Umum di Kongres Mei 2020
- Partai Koalisi Keumatan Dukung Prabowo, Begini Penjelasan Ketum PA 212
- Kiai Ma'ruf: Kita Optimis dengan Pilpres Tapi Tidak Bisa Puas