PLN Rengat Jamin Ketersediaan Listrik Hingga Lebaran dan Seterusnya

PLN Rengat Jamin Ketersediaan Listrik Hingga Lebaran dan Seterusnya

RIAUMANDIRI.CO, RENGAT - Suplai listrik hingga Lebaran Idul Fitri tahun ini, dan setelahnya di Kabupaten Indragiri Hulu akan lebih handal lagi. Ini karena sudah terkoneksinya jaringan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Diesel (PLTMG) yang berada di Lirik dan sumber daya lainnya dengan Gardu Induk (GI) Tanah Datar Rengat Barat.

Pernyataan tersebut disampaikan Manager PLN UP3 Rengat, Erwin Gunawan saat pelaksanaan buka bersama jajarannya dengan rekanan, anak yatim dan awak media di Pematangreba, Rabu (29/5) di salah satu hotel Rengat.

Selain itu PLN ditegaskannya, juga memberikan diskon khusus pelanggan golongan tarif sosial dengan peruntukan rumah ibadah, mendapatkan diskon biaya penyambungan sebesar 100% alias gratis.


“Selama Ramadan, pemakaian listrik masyarakat cenderung meningkat. Untuk itu PLN ingin memberikan kenyamanan melalui program program yang ada dan memanjakan pelanggan," ujar Erwin.

Menurutnya, saat ini masih banyak program pembangunan transmisi ataupun jaringan listrik serta gardu induk untuk memperkuat kehandalan daya listrik di Inhu, Inhil dan Kuantan Singingi.

Seusai sambutan, Erwin bersama pejabat PLN UP3 Rengat termasuk Humas, Fauzar Zein menyerahkan santunan kepada para anak yatim dan kaum dhuafa dari salah satu panti asuhan yang ada di Inhu.

Reporter: Eka BP



Tags PLN