Bupati Buka Musda Apdesi
PASIR PENGARAIAN (HR)-Bupati Achmad membuka rapat Musyawarah Daerah Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia Kabupaten Rokan Hulu, Senin (16/3).
Musda yang digelar di aula Masjid Agung Madani Islamic Center ini mengagendakan pergantian pengurus. Pasalnya jabatan Syafei selaku Ketua APBDESI Rohul berakhir tahun ini.
Hadir dalam musda ini Sekjen DPD Apdesi Provinsi Riau, Arifin, Ketua DPRD Rokan Hulu, Nasrul Hadi, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Budhia Kasino, dan ratusan kepala desa yang tergabung dalam organisasi Apdesi tingkat Kabupaten Rokan Hulu.
Maisar, selaku Ketua Panitia Kegiatan, menjelaskan, musda ini terlaksana berkat dukungan semua anggota dan pengurus yang tergabung dalam organisasi Apdesi Kabupaten Rokan Hulu. Para anggota telah menyumbang dana sebesar Rp70 juta untuk menyelenggarakan Musda dalam rangka pemilihan pengurus baru Apdesi Rohul.
Syafei dalam sambutan singkatnya menyampaikan maaf kepada seluruh anggota dan pengurus Apdesi Rohul, bila ada salah dan khilaf selama menjadi ketua. Dikatakannya selama menjabat ketua Apdesi Rohul, banyak kegiatan sosial yang dilaksanakan baik di tingkat kabupaten maupun di tingkat provinsi.
Pada kesempatan itu juga Sekjen Apdesi Riau, Arifin, dalam sambutannya mengajak seluruh anggota dan pengurus Apdesi agar membangun desa yang maju serta mandiri dengan program-program yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten.
“Saat ini negara telah memberikan kontribusi besar kepada desa melalui konsep undang-undang dengan alokasi dana cukup besar. Oleh sebab itu mari meraih desa yang maju dan mandiri untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Arifin, dalam sambutan singkatnya.
Selanjutnya Bupati Rokan Hulu, Achmad, mengajak organisasi Apdesi Rohul untuk bersama membangun organisasi. Apdesi, kata Achmad, satu-satunya wadah para kepala desa bisa berdiskusi untuk alat kepentingan bersama.
“Apdesi adalah garda terdepan dalam rangka mendukung program Pemerintah di tingkat desa. Apalagi desa saat ini akan mendapatkan bantuan anggaran melalui APBN miliaran rupiah. Maka dari itu Pemkab Rohul, akan melakukan perekrutan PNS jurusan akuntansi satu orang per desa untuk membantu tugas kepala desa dalam melaksanakan kegiatan anggaran di tingkat desa nantinya,” kata Bupati Rohul. (adv/hms)