Sambut Ramadan, TP PKK Meranti Salurkan Bantuan kepada Masyarakat Kurang Mampu

Sambut Ramadan, TP PKK Meranti Salurkan Bantuan kepada Masyarakat Kurang Mampu

RIAUMANDIRI.CO, MERANTI - Menyambut bulan Suci Ramadan 1440 Hijriah, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau, menyalurkan 100 paket sembako untuk kaum duafa. Paket ini diserahkan langsung oleh Ketua TP-PKK Meranti Hj Nirwana Sari, SE.

“Paket sembako itu merupakan bantuan melalui program TP PKK Kabupaten Meranti," kata Nirwana Sari didampingi pengurus PKK Meranti lainnya di Gedung Wanita, Kamis (2/5/2019).

Selain itu, dalam kegiatan itu juga disampaikan tausiah agama oleh ustaz yang sangat menggugah hati masyarakat kurang mampu di sekitar Kecamatan Tebing Tinggi. Acara ditutup dengan doa serta makan bersama.


Nirwana Sari menjelaskan, kegiatan itu merupakan program rutin PKK dalam membantu pemerintah meringankan beban derita masyarakat, khusus menyambut bulan suci Ramadan.

"Mudah-mudahan itu memberikan berkah hingga PKK dapat berbuat lebih banyak lagi untuk masyarakat,“ ujar istri dari Bupati Meranti itu.

Reporter: Azwin



Berita Lainnya