Pantau Harga Bahan Pokok, Anggota Koramil Kuantan Mudik Turun ke Pasar Tradisional

Pantau Harga Bahan Pokok, Anggota Koramil Kuantan Mudik Turun ke Pasar Tradisional

RIAUMANDIRI.CO, TELUK KUANTAN - Guna mengetahui harga-harga kebutuhan pokok atau sembako menjelang bulan Ramadan, anggota Koramil 08/Kuantan Mudik (KM), Dim 0302/Inhu-Kuansing, turun langsung ke Pasar Tradisional Lubuk Ambacang, Kecamatan Hulu Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, Senin (29/4/2019) pagi.

Anggota Koramil 08 KM, Serka Suyanto bersama Serda Indra Gunawan, mengatakan, harga-harga kebutuhan pokok di Pasar Lubuk Ambacang, masih terbilang normal dan stabil. 

"Setelah dilakukan pemantauan harga di pasar, harga sembako saat ini masih stabil, akan tetapi harga dapat berubah setiap saat karena dipengaruhi oleh cuaca, produksi dan permintaan pasar," ujar Serka Suyanto.


Kemudian, Serka Suyanto seizin Danramil 08/Kapten Arh Jupri Sakaria, mengimbau para pedagang supaya tetap menjaga kestabilan harga.

"Para pedagang agar tetap mempertahankan harga yang sudah ditetapkan oleh Pemda Kuansing melalui Dinas Koperasi dan Perdagangan sehingga harga tetap terjangkau," imbaunya.

Adapun tujuan mereka turun langsung ke pasar ini adalah untuk mengetahui situasi dan kondisi keamanan di sekitar pasar, dan memantau stabilitas harga sembako. Selain itu juga peran anggota Koramil (Babinsa) juga wajib untuk mengikuti perkembangan stabilitas harga bahan pokok di pasar.

Ditambahkannya, pelaksanaan monitoring atau pengecekan yang dilakukan ini adalah sebagai bentuk dan peran setiap personel TNI AD dalam mengayomi masyarakat, serta dalam rangka deteksi dini, agar harga tidak melonjak secara drastis. Dengan menjaga pasokan dari pasar-pasar induk tentu ketahanan pangan nasional akan terwujud.

”Dengan turun langsung ke pasar, dapat membuka komunikasi antara TNI dan pedagang serta pembeli, baik itu soal harga hingga kenyamanan saat belanja di pasar,” tandasnya. 

Reporter: Suandri