188 PNS dan 275 CPNS Formasi 2018 Daerah Rohul Disumpah dan Terima SK
RIAUMANDIRI.CO, ROKAN HULU - Bupati Kabupaten Rokan Hulu , H.Sukiman, melantik 188 PNS dan 275 formasi 2018. Dalam pelantikan itu Bupati langsung menyerahkan SK, Rabu (27/3/2019).
Kegiatan yang dilaksanakan di Convention Hall Masjid Agung Islamic Centre (MAIC) Pasir Pengaraian, turut dihadiri, Plt. Asisten III Setda Rohul, Difendri, Plt.Kadis DKPP Helfiskar, dan para Kepala Dinas , Badan dan Kantor yang ada dilingkungan Pemkab Rohul.
188 PNS yang dilantik itu teridiri dari Dokter, Bidan dan Penyuluh. Sementara 275 CPNS yang menerima SK berdasarkan Surat Keterangan Bupati Rokan Hulu nomor: Kpts.813/BKPP/ 193/ 2019 tentang pengangkatan CPNS Formasi yaitu Pegawai Tidak Tetap (PTT) Kementerian Kesehatan dan Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu (THL TB) Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian dilingkungan Pemkab Rohul Formasi 2018 dan CPNS.
"SK CPNS diberikan kepada 275 orang yang lulus tes CPNS 2018, yang terdiri dari 1 orang formasi khusus, 195 orang Guru, 49 Tenaga Kesehatan, dan 30 orang Tenaga Teknis. Selain itu, SK PNS diberikan kepada 185 PNS untuk formasi Dokter 11 orang, Bidan 145 orang, dan Penyuluh 29 orang." terang Plt.Kepala BKPP Rohul, Helfiskar.
Bupati Rokan Hulu, H.Sukiman, mengucapkan selamat atas pelantikan PNS dan CPNS Rohul 2018. Ia mengatakan, karena tes masuk PNS itu sulit, maka CPNS Rohul yabg sudah lulus ini harus bersyukur dan berterimakasih kepada orang tua yang telah memberikan dorongan, sehingga bisa menjadi PNS.
“Sesuai dengan sumpah janji, PNS dan CPNS yang dilantik dituntut menepati janji. Bekerja dengan baik dan disiplin, jujur, transparan, dan tulus dalam melayani masyarakat,” ujarnya.
Pada kesempatan itu juga, Sukiman, mengingatkan PNS dan CPNS yang baru dilantik agar mengamalkan nilai-nilai pancasila dan sumpah korps PNS.
“nilai-nilai pancasila itu harus di amalkan. Jangan ada sukuisme. Karena kita adalah NKRI. Kemudian jangan ada pemataan Rokan Kiri dan Rokan Kiri. Kita adalah Rokan Kanan,”ujar Sukiman dalam sambutannya.(adv-humas)